MotoGP: Marquez Ikut Doakan Rossi Segera Pulih

Marquez berharap Rossi segera kembali ke lintasan MotoGP.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 03 Sep 2017, 14:40 WIB
Diterbitkan 03 Sep 2017, 14:40 WIB
MotoGP
Marc Marquez dan Valentino Rossi saat beraksi pada MotoGP Republik Ceko 2017. (AFP/Michal Cizek)

Liputan6.com, Cervera - Sejak berdamai pada MotoGP Catalunya 2016, hubungan Marc Marquez dan Valentino Rossi terus membaik, baik di lintasan maupun di luar lintasan. Dan Marquez pun enggan termakan provokasi orang-orang terkait Rossi.

Pecinta MotoGP sendiri baru saja mendapat kabar tak menyenangkan. Itu karena mereka tak akan bisa melihat pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi beraksi pada MotoGP San Marino 2017 di Sirkuit Misano, Minggu (10/9/2017).

Pembalap berusia 38 tahun itu baru saja menjalani operasi patah tulang akibat kecelakaan saat berlatih motorcross. Uniknya, tak lama setelah The Doctor kecelakaan, Marquez mengunggah sebuah foto yang memperlihatkan di mana ia baru berlatih motorcross.

Hal itu membuat warganet mengira pembalap Repsol Honda itu sengaja menyindir Rossi. Namun, The Baby Alien langsung memberikan bantahan dengan menjawab salah satu pertanyaan follower-nya.

"Sebagai atlet dan seseorang, saya tak berharap ada yang terluka. Saya hanya berharap agar Vale bisa segera kembali!" tulisnya di akun Twitter @marcmarquez93.



Bagi Rossi, operasi patah kaki tersebut membuatnya akan absen dari lintasan MotoGP hingga 40 hari ke depan. Artinya, ia juga terancam absen pada balapan MotoGP Aragon di Motorland Aragon, 24 September 2017.

Tak hanya Marquez, pembalap Suzuki, Andrea Iannone juga berharap agar pembalap berusia 38 tahun itu segera pulih. "Misano tak akan sama tanpamu. Lekas pulih, temanku, ia menunggu Anda di lintasan."

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya