Pekan Depan, Kiper Timnas Indonesia U-19 Jalani Operasi

Kiper timnas Indonesia U-19, Muhammad Riyandi cedera saat tampil Piala AFF U-18 2017.

oleh Ario Yosia diperbarui 27 Sep 2017, 22:05 WIB
Diterbitkan 27 Sep 2017, 22:05 WIB
Muhammad Riyandi
Pemain Timnas Indonesia U-19, Rachmat Irianto dan Muhammad Riyandi, tiba di Bandara Soetta, Tangerang, Rabu (20/9/2017). Timnas U-19 kembali ke tanah air setelah berhasil meraih peringkat ketiga Piala AFF U-18. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Liputan6.com, Jakarta - Kiper timnas Indonesia U-19, Muhammad Riyandi masih berkutat dengan cederanya. Agar segera pulih, ia pun akan menjalani prosedur operasi di sebuah rumah sakit di Jakarta. Dan biayanya akan ditanggung penuh PSSI.

Operasi dilakukan untuk menyembuhkan cedera kaki kanan yang dia alami ketika membela Tim Garuda Nusantara di ajang Piala AFF U-18 baru-baru ini di Myanmar.

Cedera yang dialami Muhammad Riyandi didapat saat Timnas Indonesia U-19 melawan Vietnam di babak penyisihan Grup B Piala AFF U-18 awal bulan ini.

Sesuai hasil MRI di RS Shwe Gon Dine, Yangon, Myanmar, ia dikabarkan mengalami cedera Complete ACL Tear (Right) dan Tear Meniscus (Right). Diprediksi butuh waktu 6 bulan untuk bisa sembuh total.

Terkait dengan cedera ino, Dokter Timnas Indonesia U-19, Ifran Akhmad menjelaskan kalau Riyandi masih sering mengalami nyeri di kakinya. Agar kondisinya tak bertambah parah, sang pemain kudu naik meja operasi.

Ifran Achmad mengungkapkan, saat ini Riyandi sedang menjalani terapi untuk mengurangi level cedera. "Kalau tak ada rintangan, mungkin pekan depan sudah mulai operasi," ucapnya.

Dokter asal Bima, Nusa Tenggara Barat itu menambahkan, selama pekan ini, ada sejumlah syarat medis yang harus dijalani oleh Riyandi. Salah satunya untuk memastikan mental dan fisik penjaga gawang belia asal Barito Putera itu sudah siap untuk bersentuhan langsung dengan tajamnya pisau operasi dari tim medis.

"Kita berharap yang terbaik saja buat kondisi Muhammad Riyandi," ujar Indra Sjafri, pelatih Timnas Indonesia U-19 yang agaknya sudah pasrah tidak bisa memanggil sang kiper untuk keperluan tampil di Kualifikasi Piala Asia U-19 2018.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya