Tantang Barito Putera, Bhayangkara FC Usung Misi Balas Dendam

Bhayangkara FC pernah kalah 0-1 dari Barito di putaran pertama Liga 1.

oleh Risa Kosasih diperbarui 15 Okt 2017, 06:12 WIB
Diterbitkan 15 Okt 2017, 06:12 WIB
Bhayangkara FC
Bhayangkara FC pernah kalah 0-1 dari Barito di putaran pertama Liga 1. (Dok. Media Bhayangkara FC)

Liputan6.com, Bekasi - Pelatih Bhayangkara FC (BFC) Simon McMenemy menegaskan timnya siap mencuri tiga poin kemenangan di markas Barito Putera, dalam laga yang digelar Minggu (15/10/2017). McMenemy menganggap kekalahan BFC di putaran pertama harus dibalas pada kesempatan kali ini.

Pada pertemuan Juli lalu, Bhayangkara FC menyerah 0-1 dari Barito di kandang sendiri, Stadion Patriot, Bekasi. Kali ini The Guardian datang dengan motivasi tinggi sebagai pemuncak klasemen sementara.

"Musim ini ketika kami kalah dari satu tim di putaran pertama, maka di putaran kedua akan kami kalahkan. Jadi tidak ada alasan kami tidak dapat poin penuh. Kami harus dapat tiga poin di Banjarmasin," kata McMenemy dalam jumpa pers prapertandingan, pada Sabtu (14/10/2017).

Tambahan poin di tiap pertandingan dinilai penting oleh pelatih asal Skotlandia tersebut agar Bhayangkara FC bisa tetap menjaga jarak dengan pesaing terdekatnya. Kini mereka hanya berjarak empat poin dari Bali United yang berada di peringkat kedua.

"Semua tim berusaha keras mengejar kami. Jadi kami harus fokus memenangkan pertandingan dan menjaga poin kami dari tim-tim pesaing kami," kata MacMenemy.

Senada dengan sang pelatih, bek sayap Alsan Sanda juga tertekad meraih kemenangan di Banjarmasin. Tiga poin di Stadion 17 Mei besok dianggap setimpal untuk membalas kekalahan di putaran pertama.

"Kami ingin membalas kekalahan di putaran pertama. Jadi tidak ada kata lain selain harus menang," ucap Alsan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya