Kejuaraan Dunia Junior: 2 Ganda Campuran Lolos Semifinal

Sedangkan satu ganda campuran lain terhenti di perempat final Kejuaraan Dunia Junior.

oleh Liputan6.com diperbarui 20 Okt 2017, 16:00 WIB
Diterbitkan 20 Okt 2017, 16:00 WIB
Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia
Ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia unjuk gigi pada Kejuaraan Dunia Junior 2017. (Liputan6.com/Switzy Sabandar)

Liputan6.com, Yogyakarta - Duo ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/ Pitha Haningtyas Mentari dan Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia merebut tiket semifinal Kejuaraan Dunia Junior 2017.

Rinov/Haningtyas Mentari mengalahkan ganda campuran dari Thailand, Natthapat Trinkajee/Kwanchanok Sudjaipraparat, 13-21, 21-17, 21-16 pada perempat final Kejuaraan Dunia Junior di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Jumat (20/10/2017).

Adapun Rehan/Siti mengungguli wakil Malaysia, Eng Cheong Ng/Ee Wei Toh, 18-21, 21-14, 21-15.

Rinov menjelaskan, menembus semifinal merupakan target awal pada kompetisi. Namun, dia tidak lekas puas dan berusaha melampaui misi. Untuk itu, Rinov konsentrasi ke semifinal dan mempelajari permainan lawan melalui video rekaman pertandingan.

"Selanjutnya kami berusaha bermain lebih baik lagi," ujar Rinov.

Sayang, tidak semua ganda campuran Indonesia mulus di Kejuaraan Dunia Junior. Yeremia Erich Yoche Yacob/Angelica Wiratama harus mengakui keunggulan pasangan duet Tiongkok, Shiwen Liu/Li Wenmei 21-19, 13-21, 15-21. (Switzy Sabandar)

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya