Jadwal Berat Menanti AC Milan, Montella Bertemu Petinggi Klub

AC Milan akan menghadapi pertandingan yang tidak bisa ditinggalkan Montella

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 30 Okt 2017, 13:40 WIB
Diterbitkan 30 Okt 2017, 13:40 WIB
AC Milan
Pelatih Milan Vincenzo Montella (kanan) merayakan gol Bacca ke gawang Sampdoria, Sabtu (17/9/2016) bersama Suso (tengah) dan gelandang Giacomo Bonaventura. (MARCO BERTORELLO / AFP)

Liputan6.com, Milan - AC Milan harus mengakui keunggulan Juventus 0-2 pada laga lanjutan Serie A di San Siro, Sabtu 28 Oktober 2017. Kekalahan ini kembali memunculkan rumor pemecatan pelatih Vincenzo Montella.

Perkembangan terakhir, AC Milan, kabarnya akan menunjuk Gennaro Gattuso untuk menggantikan Montella. Namun, sepertinya Montella akan tetap dipertahankan untuk saat ini.

Ini terungkap setelah Montella bertemu dengan CEO AC Milan Marco Fassone dan Direktur Olah Raga Massimiliano Mirabelli. Mereka bertemu untuk menganalisis situasi saat ini yang dialami Rossoneri.

Beratnya jadwal yang harus dilakoni Milan membuat klub tetap akan mempertahankan Montella. Pasalnya, akan ada serangkaian pertandingan yang tidak bisa ditinggalkan Montella.

Selain laga sulit melawan Napoli, Milan juga akan bertandingan dengan Sassuolo, Torino, Benevento, Bologna, Verona, Atalanta dan Fiorentina.

Perbaikan yang mereka tunjukkan selama beberapa pertandingan terakhir harus bisa diteruskan lagi untuk mengangkat semangat tim yang sedang terpaku di papan tengah klasemen.

AC Milan bertekad mencari-cari serangkaian kemenangan lain untuk membantu situasi sulit.


Calon Pengganti Montella

Kabar Transfer: Monaco Tawarkan Mbappe ke MU, Juventus Buru Keita
Pelatih Pisa, Gennaro Gattuso, saat menghadiri acara di Stadion Tourbillion, Sion, Kamis (8/11/2012). (EPA/Olivier Maire)

Nama Gattuso mulai ramai diperbincankan untuk menggantikan posisi Montella. Seperti dilansir Calciomercato, Gattuso bahkan telah bertemu dengan sang pemilik klub, Han Li, dan Mirabelli kemarin.

Tidak diketahui hal apa saja yang mereka bicarakan. Namun, dalam wawancara bersama Milannews, Gattuso mengaku mendapat sanjungan terkait penampilan anak-anak asuhnya di tim Primavera Milan.

Saat ditanya apakah ia bakal menggantikan Montella, Gattuso membantah. "Tim utama? Jangan berpikir begitu. Kami cuma membahas soal tim primavera kok," katanya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya