Isco Sukses Bikin Kekasih Cantiknya Idolakan Real Madrid?

Isco merupakan bintang Real Madrid, sementara Salamo suka Atletico.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 27 Nov 2017, 18:00 WIB
Diterbitkan 27 Nov 2017, 18:00 WIB
Sara Salamo (pinterest)
Kekasih gelandang Real Madrid, Isco, Sara Salamo ternyata penggemar Atletico. (Istimewa)... Selengkapnya

Liputan6.com, Madrid - Kehangatan hubungan bintang Real Madrid, Isco dengan kekasihnya Sara Salamo terus mendapat sorotan publik. Terbaru, keduanya saling berdebat soal klub kecintaan masing-masing.

Salamo merupakan artis kelahiran Pulau Canarias, Spanyol. Tahun ini, pacar baru Isco itu main sinetron terbaik di Negeri Matador berjudul La que se avecina.

Menariknya meski punya pacar seorang gelandang Real Madrid, namun Salamo selama ini dikenal sebagai fans Atletico Madrid. Beberapa kali ia mengunggah kecintaannya pada klub tetangga Real Madrid tersebut.

Namun pada pekan lalu Isco mengunggah video menarik di Instagram Stories. Dalam video itu Salamo memakai topi Madrid dan Isco menulis "Dia sudah yakin".

Tentu hal ini membuat fans Real Madrid senang. Apalagi Salamo merupakan selebritis papan atas di Spanyol.

 

Bantah Isco

Sayangnya keceriaan fans Real Madrid hanya sebentar saja. Tak berselang lama, Salamo membalas unggahan kekasihnya dengan caption yang tak kalah menarik.

 

"Jangan khawatir fans Atletico. Saya memakai topi itu hanya karena kedinginan," kata Salamo dengan emoticon tertawa.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya