Arsene Wenger Bingung dengan Tumpulnya Lini Depan Arsenal

Arsene Wenger masih mencari pemain yang tepat untuk menjadi ujung tombak Arsenal.

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 16 Des 2017, 19:50 WIB
Diterbitkan 16 Des 2017, 19:50 WIB
Arsenal, Manchester United, Premier League
Alexandre Lacazette sempat membuka harapan Arsenal dengan satu gol ke gawang Manchester United pada lanjutan Premier League di Emirates Stadium, London, (2/12/2017). MU kandaskan Arsenal 3-1. (AP/Kirsty Wigglesworth)

Jakarta - Manajer Arsenal, Arsene Wenger, mengaku tidak memiliki jawaban untuk ketumpulan lini serang The Gunners. Namun, ia tetap menjaga optimisme kalau kondisi tersebut akan berubah.

Baca Juga

  • Prediksi Arsenal vs Newcastle: Momen Bangkit dan Menang
  • Arsenal Masih Dihantui Kekalahan dari Manchester United
  • Soal Isu Ozil ke MU, Ini Komentar Pelatih Arsenal

"Saya akui kalau lini depan kami memang tidak terlalu efektif. Sangat sulit dijelaskan. Musim kemarin, Alexis Sanchez mencetak 24 gol, dan sekarang ia baru mencetak empat gol. Namun, saya yakin dia akan memperbaiki catatan tersebut," ujar Wenger.

"Lalu mengenai Lacazette, dia adalah pemain yang bagus. Dia menunjukkan performa positif di laga kandang."

"Kami banyak menciptakan peluang dalam setiap pertandingan. Namun apakah peluang tersebut berkualitas, saya tidak bisa menjawabnya," ungkap Wenger.

Alexandre Lacazette menjadi pembelian termahal sepanjang sejarah Arsenal. Namun, striker asal Prancis tersebut tak kunjung menunjukkan penampilan yang menjanjikan. Hingga pekan ke-17, Lacazette baru menyumbang delapan gol untuk Arsenal.

Pada pekan ke-18 Premier League, Arsenal akan menjamu Newcastle United di Emirates. The Gunners wajib meraih kemenangan untuk mendongkrak posisinya pada klasmeen sementara.

Saat ini, Arsenal menempati peringkat ketujuh, atau tertinggal 19 poin dari pemuncak klasemen sementara, Manchester City.

Sumber: FourFourTwo

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya