Gianyar - Kabar baik diterima Bali United jelang menjamu Tampines Rovers pada play-off putaran pertama Liga Champions Asia 2018 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (16/1/2018). Hal tersebut menyusul status striker naturalisasi, Ilija Spasojevic, yang telah disahkan sebagai pemain lokal oleh AFC.
Dalam surat yang diterima manajemen Bali United, pemain kelahiran Serbia itu dinyatakan oleh AFC sebagai pemain Indonesia. Sebelumnya, mantan penyerang Bhayangkara FC itu dinyatakan tak bisa dimainkan karena dalam regulasi hanya empat pemain impor saja yang bisa diturunkan.
Pasukan Serdadu Tridatu sudah memiliki empat pemain asing, yakni bek asal Korsel, Ahn Byung-keon, Kevin Brands, dan Nick Van Der Velden (Belanda), serta Demerson Costa (Brasil).
Advertisement
"Kami senang sekaligus lega karena status Spaso menjadi pemain lokal, tidak pemain asing. Hal ini berarti, kekuatan kami semakin bertambah," ungkap CEO Bali United, Yabes Tanuri, Senin (15/1/2018).
Baca Juga
- Antrean Tiket Laga Bali United Vs Tampines Rovers Mengular
- Hanis Saghara Tak Temui Kesulitan Beradaptasi di Bali United
- VIDEO: Highlights Premier League, Bournemouth Vs Arsenal 2-1
Kehadiran Spaso jelas mempertajam lini depan Bali United. Dirinya bisa diduetkan bersama Irfan Bachdim, maupun membentuk poros trisula bersama Yabes Roni Malaifani.
Penyerang 30 tahun itu digadang-gadang jadi sosok yang tepat menggantikan striker fenomenal, Sylvano Comvalius, yang hengkang ke Liga Thailand.
Pelatih Bali United, Widodo C. Putro, juga bersyukur dengan kepastian status Spaso sebagai pemain lokal. Hanya, dirinya memastikan tidak ada perubahan yang mencolok dalam hal strategi terkait hadirnya eks pemain Bhayangkara FC itu.
"Secara garis besar tidak ada perubahan strategi di Bali United. Hanya nanti apakah Spaso menyesuaikan karakter kami atau bagaimana nanti. Hanya ada beberapa saja hal yang baru," ujar Widodo.
Â