Madura United Gaet Cristian Gonzales

Kepindahan Gonzales ke Madura United tinggal menunggu persetujuan operator

oleh Liputan6.com diperbarui 18 Jan 2018, 12:45 WIB
Diterbitkan 18 Jan 2018, 12:45 WIB
Cristian Gonzales
Gonzales tak pernah menyangka bakal ditunjuk jadi asisten pelatih Timnas U-19

Liputan6.com, Jakarta Madura United berhasil menggaet Cristian Gonzales. Striker gaek tersebut diplot untuk bermain di Piala Presiden 2018.

Sejatinya, pemain yang karib dipanggil El Loco itu masih memiliki kontrak dengan Arema FC hingga 2018. Namun hingga kini, nasib penyerang berusia 41 tahun tersebut menggantung.

Pasalnya, tim berjuluk Singo Edan itu tidak kunjung menyodorkan proposal perpanjangan kerja sama untuk Gonzales.

Merujuk dari itu, Madura United mencari celah untuk mendatangkan El Loco. Kepindahan Gonzales ke tim berjuluk Laskar Sapeh Kerrab ini tinggal menunggu persetujuan dari operator turnamen.

"Iya benar. Gonzales akan bergabung bersama kami," ujar manajer Madura United, Haruna Soemitro lewat pesan singkat kepada Liputan6.com.

"Kita cetak kaos nomor punggung 20 atas nama Cristian Gonzales. Kalau ditanya, apa akan bersama Madura United? Kami masih menunggu proses pengesahan dari operator untuk mengklaim Gonzales secara utuh," katanya menambahkan.

https://www.vidio.com/watch/1242351-presiden-jokowi-hadiri-pembukaan-piala-presiden-2018

Sebelumnya, Singo Edan telah memastikan tidak akan mendaftarkan El Loco untuk Piala Presiden. Sebab, eks pemain Persik Kediri ini tidak masuk dalam skema pelatih Joko Susilo.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Lama Menggantung

Usai kompetisi musim lalu berakhir, nasib El Loco bersama Arema FC tidak menemui titik terang. Persoalan penunggakan gaji disinyalir menjadi masalahnya.

Arema FC dikabarkan belum melunasi beberapa gaji pemain di musim lalu. Nama El Loco termasuk ke dalam daftar pemain yang gajinya ditunggak.

Pada akhir musim lalu, krisis keuangan memang melanda Arema FC. Macetnya subsidi dari operator kompetisi, PT Liga Indonesia Baru (LIB) menjadi penyebabnya.


Tokcer di Piala Presiden

Sangat disayangkan apabila Gonzales absen di Piala Presiden. Sebab, ia merupakan pencetak gol terbanyak turnamen pramusim ini pada edisi sebelumnya dengan perolehan sebelas gol.

Beruntung, Madura United datang untuk menyelamatkan kariernya. Kini, Gonzales tentu ingin berjuang mempertahankan prestasinya itu bersama klub barunya.(Muhammad Adiyaksa)

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya