Susunan Pemain Mitra Kukar Vs Kalteng Putra: Panggung Rodriguez

Kalteng Putra bertemu Mitra Kukar di Grup B Piala Presiden 2018.

oleh Muhammad Adiyaksa diperbarui 22 Jan 2018, 19:07 WIB
Diterbitkan 22 Jan 2018, 19:07 WIB
Live streaming Mitra Kukar Vs Kalteng Putra
Mitra Kukar Vs Kalteng Putra. (Liputan6.com/Trie yas)

Liputan6.com, Tenggarong - Kalteng Putra bakal beradu kekuatan dengan Mitra Kukar pada Grup B Piala Presiden 2018. Berlangsung di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Senin (22/1/2018).

Pada partai pertama, Kalteng Putra yang berstatus wakil Liga 2 sukses menahan imbang 1-1 Barito Putera. Saat ini, tim berjuluk Laskar Isen Mulang tersebut menempati peringkat tiga Grup B dengan satu poin dari satu pertandingan.

Kalteng Putra menjadi satu dari tiga klub Liga 2 yang bertanding di Piala Presiden. Dua lainnya adalah Martapura FC dan PSPS Riau.

Pelatih Laskar Isen Mulang, Kas Hartadi menurunkan pemain terbaiknya di partai ini. Lini belakang Kalteng Putra kental dengan pemain berkualitas. Zaenal Haq, Taufiq Kasrun, dan Michael Orah merupakan jebolan Liga 1 pada musim lalu.

Adapun sektor barisan tengah Kalteng Putra dikomandoi Dominggus Karewai. Di sektor depan, Hari Yudo bakal memberi ancaman untuk pertahan Mitra Kukar.

Mitra Kukar

Mitra Kukar tentu diunggulkan melawan Kalteng Putra. Selain level kedua tim berbeda, tim berjuluk Naga Mekes ini juga bertanding di rumah sendiri.

Tidak jauh berbeda dengan Kas Hartadi, pelatih Mitra Kukar, Rafael Berges juga menurunkan skuat terbaiknya. Pencetak dua gol kemenangan melawan Martapura di partai pertama, Fernando Rodriguez kembali menjadi ujung tombak.

Rodriguez bakal ditopang Hendra Adi Bayauw dan Anindito Wahyu di sisi sayap. Adapun Naga Mekes masih kehilangan pemain Timnas Indonesia U-23, Septian David Maulana.

Susunan Pemain

Kalteng Putra (4-2-3-1): Riky Pambudi; Bhudiar Riza, Zaenal Haq, Taufiq Kasrun, Michael Orah; Dadang Apridianto, Moses Romario; Muhammad Rais, Dominggus Karewai, Michael Rumbere; Hari Yudo.

Pelatih: Kas Hartadi

Mitra Kukar (4-3-3): Yoo Jae Hoon; Wiganda Pradika, Mauricio Leal, Dedy Gusmawan, Rendy Siregar; Bayu Pradana, Danny Guthrie, Anindito Wahyu: Rifan Nahumarury, Hendra Adi Bayaw, Fernando Rodriguez.

Pelatih: Rafael Berges

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya