Salut, Pembalap Indonesia Diperkenalkan Bareng Rossi-Vinales

Pembalap Yamaha Racing Indonesia seperti Galang Pratama diperkenalkan pada acara konfrensi pers jelang tes MotoGP

Liputan6.com, Buriram - Pembalap Yamaha Racing Indonesia mendapatkan keistimewaan karena berkesempatan diperkenalkan bareng pembalap kelas dunia, Valentino Rossi dan Maverick Vinales. Itu terjadi saat Yamaha Motor Co Ltd. menggelar konferensi pers untuk memperkenalkan para pembalap yang akan berkompetisi di musim 2018.

Acara bertajuk “Yamaha Motorsport Media Conference 2018” ini diadakan di Sirkuit Internasional Chang di Buriram, Thailand, Kamis (15/2/2018).

Pada konferensi pers tersebut, Yamaha Motor secara resmi memperkenalkan jajaran pembalap baik di MotoGP seperti Rossi beserta tim yang akan berkompetisi di musim balap 2018. Mereka yang diperkenalkan antara lain tim Superbike World Championship, All Japan Road Race Championship dan Asia Road Racing Championship.

Galang Hendra Pratama, pembalap tim PATA Yamaha diperkenalkan bersama dengan tim Yamaha Racing Indonesia untuk ARRC 2018 serta Richard Taroreh dan M Faerozi (15 Tahun-Jawa Timur) di kelas Asia Production 250 cc (AP250), dan Wahyu Aji Trilaksana di kelas Underbone 150 cc (UB150).

Mereka bersanding dengan pembalap tenar seperti Valentino Rossi, Maverick Vinales, Johann Zarco serta Michael van der Mark yang telah malang melintang di balapan dunia.

 

 

Pembinaan Berjenjang

Tradisi untuk memperkenalkan tim oleh Yamaha Motor Co Ltd di Asia sudah berlangsung sejak 2015. Tujuannya untuk menunjukkan pembinaan berjenjang.

Yamaha berusaha untuk mengembangkan pembalap muda dengan menciptakan struktur step-up berjenjang dengan tujuan untuk memungkinkan calon pembalap, dari manapun mereka berasal, untuk membuka jalannya mencapai puncak balapan motor. Hasilnya, pembalap menjanjikan di All Japan Road Race Championship dan Asia Road Racing Championship (ARRC) musim lalu telah mulai memasuki kategori balap road racing Eropa.

"Pembalap muda menunjukkan kemajuan yang mengesankan," kata Keitaro Horikoshi selaku General Manager Yamaha Motor Company seperti rilis yang diterima Liputan6.com.

Dukungan Rossi

Selain itu, aktivitas motorsport lainnya adalah Yamaha VR46 Master Camp yang diselenggarakan bekerjasama dengan VR46 Riders Academy Valentino Rossi dan akan diadakan lagi di tahun 2018.

”Kami sudah bekerjasama, antara Yamaha dengan Master Camp, di situ kami sudah bekerja dengan beberapa pembalap Asia. Saya menilai mereka mempunyai skill dan potensi yang bagus. Saya yakin kita akan bisa melihat pembalap Asia di balap dunia pada masa mendatang,” ucap Valentino Rossi, pembalap Movistar Yamaha MotoGP.