5 Momen Penting pada Laga Chelsea Vs Barcelona

Chelsea Vs Barcelona menciptakan banyak momen.

oleh Nurfahmi Budi diperbarui 22 Feb 2018, 01:35 WIB
Diterbitkan 22 Feb 2018, 01:35 WIB
Barcelona
Lionel Messi (kiri) bersama rekannya Andres Iniesta melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Chelsea pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stamford Bridge, London (20/2). (AP Photo/Frank Augstein)

Barcelona - Duel Chelsea kontra Barcelona pada leg pertama 16 Liga Champions 2017-2018 berkesudahan 1-1. Willian membawa Chelsea unggul pada menit ke-62, namun tiga belas menit berselang, Lionel Messi, membuat publik Stamford Bridge terdiam.

Hasil tersebut membuat pertarungan leg kedua di Camp Nou, Rabu (14/3/2018) bakal tetap berlangsung ketat dan seru. Secara skor, Barcelona memiliki keuntungan karena mencetak gol di kandang lawan.

Artinya, Barcelona hanya cukup menuai hasil imbang tanpa gol. Namun, hal itu terlalu riskan bagi Barcelona. Alhasil, persaingan di lapangan bakal tetap seru di Camp Nou.

Terlepas dari pertemuan kedua di Camp Nou, ada beberapa momen yang menarik untuk dibahas. Bagi Bola.com, setidaknya ada lima hal yang istimewa dan layak mendapat atensi lebih usai Chelsea Vs Barcelona, yakni:

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


1. Pesona Willian

Willian
Gol ke gawang Barcelona menjadi yang keenam dicetak Willian dari luar kotak penalti yang membuatnya mengalahkan catatan Cristiano Ronaldo dan Neymar. (AFP/Glyn Kirk)

Willian menjadi perbincangan hangat, selain Lione Messi, setelah tampil menawan senpanjang laga kontra Barcelona. Tercatat, dua kali tembakan Willian menghantam tiang gawang kanan dan kiri Barcelona.

Akhirnya, pada kesempatan ketiga, Willian berhasil mengoyak jala tim tamu. Gol tersebut memiliki catatan tersendiri. Statistik mengungkapkan, Willian sudah mengoleksi 4 gol dan 1 assist pada tiga laga kompetitif terakhir bersama Chelsea.

Willian meneruskan penampilan menawan, seperti kala Chelsea bersua Brighton. Pada laga tersebut, Willian mencetak satu gol dan assist terukur kepada Eden Hazard. Selain itu, dua gol lain lahir ke gawang Hull City pada akhir pekan lalu.

 


2. Lini Pertahanan Barcelona

Barcelona dan Chelsea Berbagi Angka
Pemain Barcelona, Gerard Pique berusaha mempertahankan bola dari pemain Chelsea, Antonio Ruediger pada pertandingan leg pertama 16 besar Liga Champions di Stamford Bridge, Selasa (20/2). Chelsea dan Barcelona berbagi angka 1-1. (AP/Alastair Grant)

Lini pertahanan Barcelona mendapat pujian, meski beberapa kali kecolongan lewat tembakan jarak jauh. Sebelum tandang ke London, Barcelona hanya kebobolan 14 gol di seluruh kompetisi, dan 11 di antaranya di pentas La Liga, 2 dari Copa Del Rey dan sekali di Liga Champions.

Setelah kegolan via tembakan Willian, jala Barcelona hanya robek 15 kali dalam 39 pertarungan terakhir. Catatan tersebut menjadi rekor tersendiri bagi Ernesto Valverde. Sejak kebobolan 5 gol dalam 2 pertandingan awal, yakni versus Real Madrid di panggung Piala Super Spanyol, armada Valverde hanya kegolan 14 kali dari 38 pertandingan.

 


3. Akhir Penantian Lionel Messi

Andreas Christensen dan Lionel Messi
Manajer Chelsea, Antonio Conte, menilai Andreas Christensen, telah memainkan penampilan memukau di jantung pertahanan klub yang membuat para penyerang Barcelona frustrasi. (AFP/Ian Kington)

Ambisi dan asa Lionel Messi guna menaklukkan gawang Chelsea kesampaian. Lionel Messi merobek jala The Blues setelah memanfaatkan umpan matang Andres Iniesta.

Sepakan kaki kiri Messi gagal dibendung kiper Chelsea. Gol tersebut menjadi buah dari usaha 30 tembakan Lionel Messi selama bersua Chelsea. Saat ini, Messi mengoleksi 534 gol sepanjang kariernya, plus 71 tim yang sudah kegolan via aksi sepakan kaki kiri, kaki kanan maupun sundulan.

Bagi Lionel Messi, gol tersebut menjadi yang pertama dalam sembilan penampilan kontra Chelsea.

 


4. Fabregas, Si Raja Umpan

Chelsea-Barcelona-Lionel Messi
Penyerang Barcelona, Lionel Messi berebut bola udara dengan gelandang Chelsea, Cesc Fabregas pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stamford Bridge, London (20/2). Barcelona bermain imbang 1-1 atas Chelsea. (AFP Photo/Ben Stansall)

Gelandang Chelsea, Cesc Fabregas menjadi satu di antara kunci permainan lini tengah Si Biru dari London saat menjamu Barcelona. Visi permainannya membuat beberapa peluang ke arah gawang Barcelona.

Statistik UEFA mengungkapkan, Fabregas melakukan 22 umpan yang memberi peluang bagi rekan-rekannya, sepanjang Liga Champions musim ini. Tak heran, selain Willian dan Eden Hazard, para pemain Barcelona wajib mewaspadai sepak terjang Fabregas ketika laga dihelat di Estadio Camp Nou.

 


5. Malam Tak Enak Bagi Tim Inggris

Chelsea vs Barcelona
Gelandang Chelsea, Cecs Fabregas, mencoba merebut bola dari bintang Barcelona, Lionel Messi, di Stamford Bridge, Rabu (21/2/2018). (AP).

Lionel Messi mencetak satu gol ke gawang Chelsea. Meski sekadar satu, tapi Lionel Messi muncul sebagai sosok yang 'mengerikan' bagi lini belakang klub-klub asal Inggris.

Statistik Squawka mengungkapkan, Lionel Messi sudah 18 kali mengoyak jala klub-klub asal Inggris di panggung Liga Champions. Sang Messiah mengumpulkan gol-gol tersebut hanya dalam 17 pertandingan.

Messi unggul dari ketajaman Cristiano Ronaldo (11 gol), Thomas Muller (9 gol), Rivaldo (8 gol), Samuel Eto'o (8 gol) dan Edinson Cavani (8 gol).

Sumber: UEFA, Squawka

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya