Menang Dramatis, Mourinho Puji 2 Pemain Cadangan MU

MU sempat tertinggal dua gol dari Crystal Palace sebelum menang 3-2.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 06 Mar 2018, 08:30 WIB
Diterbitkan 06 Mar 2018, 08:30 WIB
Crystal Palace Vs Manchester United
Romelu Lukaku menyumbang gol pada laga melawan Crystal Palace yang berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan Manchester United. (doc. Premier League)

Liputan6.com, London - Jose Mourinho memuji Marcus Rashford dan Juan Mata sebagai aktor utama kemenangan Manchester United (MU) atas Crystal Palace di Selhurts Park, Senin (5/3/2018) atau Selasa dini hari dalam lanjutan Liga Inggris. MU menang 3-2 di laga itu.

Crystal Palace sempat unggul dua gol melalui Andros Townsend dan Patrick van Aanholt. Namun, Setan Merah, julukan MU, berhasil membalikkan keadaan melalui Chris Smalling, Romelu Lukaku, dan Nemanja Matic.

Keberhasilan MU mencatatkan kemenangan dramatis, menurut Mourinho, berkat kecemerlangan permainan Rasford dan Mata di posisi sayap. Dua pemain Setan Merah itu memulai permainan dari bangku cadangan.

Rashford masuk ke lapangan pada menit ke-46, menggantikan Scott McTominay. Adapun Mata bermain setelah Mourinho memutuskan mengeluarkan Ashley Young dari lapangan.

"Gol kedua dari Palace mengubah semuanya dan itu sangat memalukan, tapi para pemain bersikap luar biasa. Mata menemukan ruang di dalam permainan," ujar Mourinho di situs resmi klub.

"Rashford bermain terbuka di sebelah kiri, dia berhasil mendikte bek kanan Palace untuk memberi banyak ruang di sisi tengah. Anda selalu membutuhkan sedikit keberuntungan untuk memenangkan pertandingan di menit terakhir," ucap manajer MU berusia 55 tahun itu.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Titik Balik MU

Nemanja Matic
Nemanja Matic menjadi penentu kemenangan Manchester United atas Crystal Palace. (doc. Manchester United)

Mourinho melanjutkan, Setan Merah berhasil menemukan mentalitas mereka setelah Chris Smalling mencetak gol pada menit ke-55. Saat itu, skor menjadi 1-2, MU masih tertinggal.

"Gol yang dicetak Van Aanholt membuat situasi semakin sulit untuk kami. Tapi gol Smalling sangat penting, saya selalu percaya kami bisa menang. Setelah gol Smalling, saya pikir sangat mungkin kami menang," kata eks manajer Chelsea tersebut.


Puji Taktik Palace

Crystal Palace Vs Manchester United
Andros Townsend merayakan gol yang ia cetak ke gawang Manchester United pada laga pekan ke-29 Premier League. (doc. Crystal Palace)

Pria asal Portugal itu juga memuji strategi yang diterapkan manajer Palace, Roy Hodgson. Mourinho tak menyangka Palace bakal bermain agresif di babak pertama.

"Roy Hodgson pantas mendapat pujian karena rencana permainannya yang agresif dan kuat. Dia punya niat, dan dia tahu waktunya menyerang dengan sepak bola terbuka. Saya pikir dia sangat baik. Biasanya, pemenang mendapat pujian tapi saya rasa Roy layak mendapatkannya," ucap Mourinho.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya