4 Fakta Menarik Menjelang MotoGP Qatar 2018

Balapan MotoGP 2018 akan bergulir pada akhir pekan ini, dimulai dengan seri di Sirkuit Losail, Qatar, Minggu (18/3/2018).

Losail - Sebanyak 19 seri akan menyapa penggemar pada musim 2018, diawali dengan seri [MotoGP Qatar](MotoGP 2018 "MotoGP Qatar"), di Sirkuit Losail, Minggu (18/3/2018).

Rangkaian MotoGP Qatar akan dimulai dengan konferensi pers resmi pada Kamis (15/3/2018), kemudian dilanjutkan dengan sesi latihan bebas pada Jumat-Sabtu (16-17/3/2018). Sesi kualifikasi juga digelar pada Sabtu.  

Nama-nama pebalap papan atas diprediksi masih mendominasi persaingan pada musim ini. Prediksi juara dunia masih berkutat di seputar Marc Marquez, Valentino Rossi, Andrea Dovizioso, Maverick Vinales, Dani Pedrosa, Jorge Lorenzo, hingga Johann Zarco. 

Di antara kandidat yang disebut, Marquez dianggap paling berpeluang. Selain berstatus juara bertahan, kinerja motor Honda sepanjang tiga tes pramusim MotoGP 2018 juga menjanjikan. Sebaliknya, Yamaha tampak terseok-seok dan punya banyak pekerjaan rumah yang harus segera dicari solusinya. 

Ducati juga dinilai juga punya modal untuk bersinar pada MotoGP 2018. Pengembangan motor Desmosedici semakin matang, juga ada harapan duet Dovizioso dan Lorenzo makin kuat pada musim ini. 

Namun, semua prediksi harus dibuktikan di lintasan. Semua pebalap jelas mengincar start apik sebagai modal menghadapi balapan-balapan berikutnya. 

Itulah sebabnya balapan MotoGP Qatar bakal menarik disimak. Semua tim dan pebalap dipastikan ngotot memburu hasil terbaik. 

Apa saja yang perlu diketahui menjelang balapan MotoGP Qatar 2018? Berikut yang dilansir dari AS, Kamis (15/3/2018). 

 

 

24 Pebalap, 12 di antaranya dari Tim Pabrikan

Balapan MotoGP 2018 akan diikuti 24 pebalap, 12 dari tim pabrikan dan 12 dari tim satelit.

Berikut daftar pebalap yang tampil di MotoGP 2018:

1. Marc Marquez (Spanyol) Repsol Honda

2. Dani Pedrosa (Spanyol) Repsol Honda

3. Maverick Vinales (Spanyol) Movistar Yamaha

4. Valentino Rossi (Italia) Movistar Yamaha

5. Andrea Dovizioso (Italia) Ducati

6. Jorge Lorenzo (Spanyol) Ducati

7. Andrea Iannone (Italia) Suzuki Ecstar

8. Alex Rins (Spanyol) Suzuki Ecstar

9. Johann Zarco (Prancis) Monster Yamaha Tech 3

10. Jonas Folger (Jerman) Monster Yamaha Tech 3