Gelandang Tangguh AC Milan Bakal Segera Merumput Lagi

Conti direkrut AC Milan dari Atalanta pada bursa transfer musim panas lalu

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 29 Mar 2018, 05:30 WIB
Diterbitkan 29 Mar 2018, 05:30 WIB
AC Milan, Europa League
Aksi pemain AC Milan, Andrea Conti (kanan) menjangkau bola dar kejaran pemain Shkendija, Ivan Celikovic pada kualifikasi Europa League di San Siro Stadium, (17/8/2017). Milan menang 6-0. (AP/Antonio Calanni)

Liputan6.com, Jakarta AC Milan merekrut sebanyak 11 pemain baru di awal musim panas lalu. Salah satunya adalah Andrea Conti.

Mantan bek Atalanta yang memiliki musim fantastis di 2016-17 itu, dianggap salah satu pemain sayap terbaik di Italia.

Setelah pindah ke AC Milan, Conti mengalami cedera parah. Akibatnya, Conti jarang membela timnya di berbagai kompetisi.

Agen sang pemain, Mario Giuffredi, ikut mengomentari masalah ini. Kepada Radio Rossenera, Mario Giuffredi menjelaskan situasi kliennya.

"Kami berada di bawah tekanan ketika Conti cedera lagi. Kami takut bahwa itu cedera ligamen anterior lain, dan itu akan benar-benar menyakiti kita," katanya.

Musim Depan

Juventus, Serie A, Matteo Darmian, Galeri Foto
2. Mattia De Sciglio (AC Milan) - Bek sayap ini merupakan pemain andalan Massimiliano Allegri waktu menukangi AC Milan. Kedatangan Ricardo Rodriguez dan Andrea Conti ke AC Milan merupakan alasan De Sciglio ingin hengkang. (EPA/Daniel Dal Zennaro)

Namun, kata Mario, ketika mendengar bahwa cederanya tidak terlalu serius, dirinya jauh lebih santai menanggapi masalah tersebut.

"Dia sekarang akan bermain kembali? Tidak ada banyak waktu yang tersisa di musim ini, sehingga fokusnya adalah pada tahun depan," ujarnya.

Mario mengaku tidak mau mengambil risiko setiap Andrea ingin kembali secepat mungkin. Tetapi, sekarang dirinya sudah melihat gambaran besarnya.

Cedera

Andrea Conti
Andrea Conti (kiri) rayakan golnya saat Atalanta imbangi AC Milan (Paolo Magni/ANSA via AP)

Conti direkrut AC Milan dari Atalanta pada bursa transfer musim panas lalu seharga 25 juta euro. Namun, ia sudah absen sejak Agustus 2017 akibat dihantam cedera anterior cruciate ligament (ACL).

Conti baru sempat tampil dalam dua pekan sejak kedatangannya di San Siro.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya