Valentino Rossi Abaikan Permintaan Maaf Marc Marquez

Valentino Rossi tampaknya kesal karena ulah Marc Marquez.

oleh Muhammad Ivan Rida diperbarui 09 Apr 2018, 04:08 WIB
Diterbitkan 09 Apr 2018, 04:08 WIB
Valentino Rossi
Pebalap Yamaha, Valentino Rossi, mendapat kontak fisik dari Marc Marquez ketika bergulirnya MotoGP seri Argentina, di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Minggu (9/4/2018). (AP/Shizuo Kambayashi)... Selengkapnya

Termas de Rio Hondo - Pebalap Yamaha, Valentino Rossi, sempat terjatuh dari motornya akibat bersenggolan dengan Marc Marquez pada MotoGP Argentina di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Minggu (9/4/2018). 

Insiden antara kedua pebalap terjadi ketika memasuki putaran ke-19. Marquez tengah berusaha menyalip Rossi yang berada di posisi ketujuh. Namun, The Baby Alien tampil terlalu agresif sehingga menyenggol sisi kanan motor pebalap asal Italia tersebut.

Akibat keseimbangan yang terganggu, Rossi kemudian terjatuh. Marquez yang mengetahui insiden tersebut menunjukkan isyarat meminta maaf dengan cara mengangkat tangannya sambil tetap melanjutkan balapan.

Setelah balapan berakhir, Marquez langsung berinisiatif menghampiri Rossi yang berada di paddock-nya. Namun, usaha sang pebalap untuk menemui Rossi dan meminta maaf menjadi sia-sia. Marquez mendapat hadangan dari sejumlah staf Yamaha.

Marc Marquez kemudian kembali ke paddock-nya setelah gagal menghampiri Rossi. Insiden yang melibatkan kedua pebalap itu bukan hanya kali ini terjadi di MotoGP.

Momen awal perseteruan kedua pebalap bermula pada MotoGP Sepang 2015. Awalnya, Rossi menuduh Marquez yang dinilai membantu Jorge Lorenzo menjadi juara dunia.

Marquez dan Valentino Rossi kemudian terlibat perselisihan di lintasan. The Doctor dianggap sengaja menendang Marquez hingga terjatuh di Sepang. Akibatnya, Rossi dihukum start dari posisi buncit di MotoGP Valencia hingga akhirnya gagal menjadi juara dunia.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya