Tuan Arsenal Siap Gantikan Posisi Arsene Wenger

Adams mendapat julukan Mr Arsenal.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 21 Apr 2018, 05:30 WIB
Diterbitkan 21 Apr 2018, 05:30 WIB
Arsene Wenger
Manajer Arsenal Arsene Wenger. (AP Photo/Alastair Grant)

Liputan6.com, London - Mundurnya Arsene Wenger dari Arsenal musim panas nanti menimbulkan banyak reaksi. Salah satunya dari eks kapten The Gunners, Tony Adams.

Wenger memutuskan keluar dari Arsenal setelah menangani tim sejak 1996. Padahal kontrak manajer asal Prancis itu masih tersisa satu tahun lagi.

Sejumlah nama masuk dalam pantauan Arsenal untuk menggantikan Wenger. Termasuk Adams yang saat ini menganggur.

"Saya tidak tahu apakah akan menggantikan Wenger di Arsenal. Pasti banyak kebingungan setelah dia pergi," kata Adams seperti dilansir Evening Standard.

"Namun saya tak takut untuk ke sana. Anda bisa pastikan hal itu," ujarnya menambahkan.

 

 

Ingin Kembali

Tony Adams (© AFP 2009)
Legenda Arsenal, Tony Adams ( AFP PHOTO/Chris Ratcliffe)

Adams selama ini dikenal dengan julukan 'Mr Arsenal'. Dia bermain dalam 669 laga di semua kompetisi mulai tahun 1983 hingga 2002.

Prestasinya pun tak main-main. Dia menjadi kapten satu-satunya yang menjuarai Liga Inggris dalam tiga dekade berbeda.

"Untuk sekarang belum ada tawaran. Namun saya selalu berharap kembali. Apalagi jika ada tawaran dari klub dan dukungan fans," ujarnya.

Kinerja Wenger

Arsenal, Hull City, Premier League
Pelatih Arsenal, Arsene Wenger menyaksikan anak asuhnya berlaga melawan Hull City dari tribun penonton pada lanjutan Premier League di Emirates Stadium, London, (11/2/2017). Arsenal menang 2-0. (AP/Matt Dunham)

Wenger merupakan manajer terbaik yang pernah dimiliki Arsenal. Ia mampu menyumbang 17 gelar selama menangani The Gunners.

Rinciannya tiga gelar Liga Inggris, tujuh Piala FA dan tujuh Community Shield. Termasuk saat Arsenal tak terkalahkan sepanjang musim pada 2003/04 di ajang Liga Inggris.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya