Bekuk MP Samator, Tenaga Baru Tempati Peringkat Ketiga Srikandi Cup

Tenaga Baru Pontianak 55-45 atas Merah Putih Samator Jakarta.

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 21 Apr 2018, 17:56 WIB
Diterbitkan 21 Apr 2018, 17:56 WIB
Tenaga Baru, Srikandi Cup
Tenaga Baru Pontianak 55-45 atas Merah Putih Samator Jakarta pada perebutan peringkat ketiga playoff NBA 2017-2018 di GOR GMC, Cirebon, Sabtu (21/4/2018). (Humas Srikandi Cup)

Cirebon - Tenaga Baru Pontianak mengalahkan Merah Putih Samator 55-45 pada perebutan peringkat ketiga playoff Srikandi Cup 2017-2018 di GOR GMC Cirebon, Sabtu (21/4/2018). 

Kemenangan atas Merah Putih Samator terasa spesial bagi Tenaga Baru karena bintang andalan mereka, Fanny Kalumata, tidak ikut bermain setelah mengalami cedera pada pertandingan semifinal kontra Merpati Bali.

"Para pemain termotivasi tinggi karena ingin memberikan kemenangan untuk Fanny. Ini juga membuktikan bahwa pemain Tenaga Baru bisa tetap menang meski tanpa kehadiran Fanny, " ujar Irma setelah pertandingan, seperti rilis yang diterima Bola.com

Tenaga Baru tampil menjanjikan sejak kuarter pertama. Priscilla Annabel dkk. berhasil menekan Merah Putih Samator dengan hanya memberikan lima poin masuk hingga pertengahan kuarter kedua. Namun, saat memasuki kuarter keempat, Tenaga Baru sempat keteteran menghadapi serangan cepat anak asuh Nina Yunita Nurman itu.

"Masalah ada di fisik pemain pada kuarter keempat. Mereka sudah kelelahan sehingga bisa membiarkan Merah Putih bangkit," sambung Irma.

Kebangkitan yang terlambat juga disesali pelatih Merah Putih Samator, Nina Yunita Nurman. Mantan pebasket nasional itu heran kenapa anak asuhnya sulit memasukkan bola pada dua kuarter awal.

"Saya bilang kepada mereka jangan sampai lengah di defense. Bola tidak masuk itu wajar, tetapi kalau pertahanan mudah ditembus itu masalah," tutur Nina..

Priscilla Annabel Karen menjadi pemain Tenaga Baru paling bersinar di perebutan peringkat ketiga playoff Srikandi Cup, dengan raihan 14 poin dan 13 rebound. Sementara di kubu Merah Putih Samator, Christie Rumambi berhasil mengemas 12 angka.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya