Juventus Siap Amankan Scudetto Ketujuh Secara Beruntun

Juventus unggul empat angka atas pesaing terdekat.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 01 Mei 2018, 06:00 WIB
Diterbitkan 01 Mei 2018, 06:00 WIB
Juan Cuadrado
Gelandang Juventus, Juan Cuadrado. (AFP/Marco Bertorello)

Liputan6.com, Turin - Juan Cuadrado menekankan pentingnya posisi Juventus pada persaingan juara Serie A musim ini. Dengan nasib tergantung diri sendiri, dia yakin La Vecchia Signora bakal kembali merebut scudetto.

Posisi Juventus sempat terancam menyusul kekalahan 0-1 dari Napoli. Namun, anak asuh Massimiliano Allegri bangkit dengan menghajar tuan rumah Inter Milan 3-2, Sabtu (27/4/2018).

Ditambah kekalahan 0-3 Napoli melawan Fiorentina, Gonzalo Higuain dan kawan-kawan kini kembali memimpin empat nilai atas rival terdekat.

Mereka dapat mengamankan titel asalkan meraih enam angka pada tiga partai terakhir versus Bologna, AS Roma, dan Hellas Verona.

"Posisi kami tergantung diri sendiri. Itulah yang terpenting. Sebab, kami memiliki karakter dan tidak pernah menyerah," ungkap Cuadrado, dilansir situs resmi Juventus.

Pantang Menyerah

Juventus, Inter Milan, Serie A
Para pemain Juventus merayakan kemenangan atas Inter Milan pada laga Serie A di Stadion Giuseppe Meazza, Sabtu (28/4/2018). Inter Milan takluk 2-3 dari Juventus. (AP/Antonio Calanni)

Semangat itu terlihat pada duel melawan Inter Milan. La Vecchia Signora mampu membawa pulang tiga poin meski tertinggal 1-2.

"Kami membuat gol bunuh diri dan itu membakar motivasi. Kami terus percaya bisa berjaya sampai menit akhir," ungkapnya.

Jadi Bek

Cuadrado tampil sebagai bek kanan mengatasi krisis pemain Juventus pada laga versus I Nerazzurri. Meski mereka kebobolan, pemain berkebangsaan Kolombia itu tampil impresif. Dia juga mencetak salah satu gol tim tamu.

"Cukup sulit karena saya mesti menghadapi (Ivan) Perisic. Tapi saya kira saya melakukan tugas dengan baik. (Giorgio) Chiellini juga membantu dan memberi banyak saran," ungkapnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya