Live Streaming Indosiar Persebaya Vs Persipura di Liga 1

Live Streaming Indosiar Persebaya Vs Persipura di Liga 1 dapat disaksikan mulai pukul 20.30 WIB.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 29 Mei 2018, 16:30 WIB
Diterbitkan 29 Mei 2018, 16:30 WIB
Persebaya Surabaya Vs Persipura Jayapura
Jadwal Liga 1 2018, Persebaya Surabaya Vs Persipura Jayapura. (Bola.com/Dody Iryawan)... Selengkapnya

Liputan6.com, Surabaya - Persebaya Surabaya akan menjamu Persipura Jayapura di Stadion Gelora Bung Tomo pada pekan ke-11 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak. Pertandingan ini bisa disaksikan mulai pukul 20.30 WIB.

Pertandingan nanti pun diprediksi bakal berlangsung seru. Apalagi, kedua tim mendapat hasil minor di pertandingan Liga 1 sebelumnya.

Persebaya hanya bermain imbang 1-1 melawan Madura United (MU). Sementara, Persipura tersungkur di hadapan Persija Jakarta dengan skor 0-2.

Namun, Persipura boleh jadi lebih diunggulkan pada partai ini jika merujuk ke tabel klasemen. Boaz Solossa dan kawan-kawan sampai pekan ke-10 Liga 1 masih berstatus sebagai pemucak klasemen.

Live Streaming Persebaya Vs Persipura dimulai pukul 20.30 WIB. Dapatkan link Live Streaming Indosiar Persebaya Vs Persipura di halaman selanjutnya.

Link Live Streaming

Untuk link live streaming Persebaya Vs Persipura di Liga 1 silakan klik di sini...

Prediksi Susunan Pemain

Persebaya: Miswar Saputra; Abu Rizal, Fandry Imbiri, M Syaifuddin, Ruben Sanadi; Robertino Pugliara, Sidik Saimima, Rendi Irwan; Oktafianus Fernando, Rishadi Fauzi, Irfan Jaya.

Persipura Jayapura: Dede Sulaiman; Ricardo Salampessy, Yohanis Tjoe, David Rumakiek, Yustinus Pae; Muhamad Tahir, Ian Louis Kabes, Gunansar Mandowen; Boaz Solossa, Hilton Moreira, Marcel Sacramento.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya