Lupakan Kekalahan, Persib Bidik Poin Penuh Lawan PSMS

Persib bakal tandang ke markas PSMS dengan kekuatan penuh.

oleh Kukuh Saokani diperbarui 02 Jun 2018, 22:00 WIB
Diterbitkan 02 Jun 2018, 22:00 WIB
Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez
Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez (Kukuh Saokani/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez meminta anak asuhnya melupakan kekalahan ketika ditekuk Bhayangkara FC dengan skor 0-1 pada laga lanjutan kompetisi Go-Jek Liga 1 bersama bukalapak di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Kamis (31/5/2018).

Ezechiel N'Douassel Cs diharuskan untuk fokus mempersiapkan tim sebelum menjalani laga tandang Persib menghadapi PSMS Medan di Stadion Teladan, Medan, Selasa (5/6/2018) mendatang.

"Itu sudah berlalu, sekarang saatnya kita belajar dari kesalahan dan bekerja keras agar hasil serupa tidak terjadi lagi," kata Gomez.

Menurutnya ada beberapa evaluasi yang harus dibenahi termasuk masalah konsentrasi pemain. Itu lantaran konsentrasi kerap hilang disaat momen krusial.

Meski berstatus tamu, mantan asisten pelatih Inter Milan tersebut menargetkan kemenangan demi membuat posisi Persib naik ke posisi atas klasemen.

Dongkrak Mental

Persib Bandung
Pemain Persib terus berlatih menyongsong Liga 1 (Liputan6.com/Kukuh Saokani)

Selain itu, tiga angka mampu meningkatkan mental para pemain Maung Bandung yang sempat turun dan menjadi modal untuk menjalani pertandingan-pertandingan selanjutnya.

"Kita selalu incar kemenangan bahkan ketika tandang. Hasil positif di Medan nanti sangat bagus untuk langkah kita selanjutnya," kata dia.

Setelah tidak bisa menurunkan lima pemain karena mendapat panggilan Tim Nasional dan menjalani hukuman akumulasi kartu pada pertandingan sebelumnya, Persib dipastikan datang dengan kekuatan penuh.

Namun khusus Victor Igbonefo dan Febri Hariyadi, Gomez bakal menilai kondisi kebugaran kedua pemain tersebut lantaran masih harus membela Timnas Indonesia menghadapi Timnas Thailand akhir pekan ini.

 

Cepat Bangkit

 Penyerang Persib Bandung, Jonathan Bauman, meminta rekan-rekan setimnya bangkit usai kekalahan 0-1 dari Bhayangkara FC, kemarin (31/5/2018) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Bauman sadar itu bukan hasil yang diharapkan.

Pemain bernomor punggung 99 ini ingin bekerja lebih keras pada pertandingan berikutnya. Bauman meminta para pemain Persib bangkit di laga selanjutnya melawan PSMS Medan awal pekan depan.

"Ini bukan hasil yang kami harapkan, tentunya. Tapi, kami harus tetap kuat dan terus bersatu," tulis Bauman di akun Instagram pribadinya, @jonibauman, Jumat 1 Juni 2018, seperti dilansir situs resmi Persib.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya