Cavaliers Gagal Juara NBA, Masa Depan LeBron James Belum Pasti

Nasib LeBron James jadi bahan pembicaraan hangat setelah Cleveland Cavaliers gagal mengalahkan Golden State Warriors.

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 09 Jun 2018, 20:05 WIB
Diterbitkan 09 Jun 2018, 20:05 WIB
FOTO: Sapu Bersih, Warriors Raih Juara NBA di Markas Cavaliers
Pebasket Cleveland Cavaliers, LeBron James, tampak kecewa usai dikalahkan Golden State Warriors pada final NBA di Quicken Loans Arena, Ohio, Jumat (8/6/2018). Warriors juara setelah menang 4-0 atas Cavaliers. (AFP/Tony Dejak)... Selengkapnya

Jakarta, - Nasib LeBron James jadi bahan pembicaraan hangat setelah Cleveland Cavaliers gagal mengalahkan Golden State Warriors untuk merebut gelar juara NBA 2017-2018 di Quicken Loans Arena, Sabtu (10/6/2018). James belum memberikan tanda apakah akan bertahan di Cavavliers atau mencari tantangan baru. 

Baca Juga

  • Kevin Durant Raih MVP NBA Final
  • Sikat Cavaliers, Warriors Juara NBA 2017-2018
  • Trump Tidak Sudi Mengundang Juara NBA ke Gedung Putih

"Pada titik ini saya belum punya ide," kata James saat ditanya apakah laga Gim 4 kontra Warriors menjadi pertandingan terakhirnya bersama Cavs, seperti dilansir ESPN. 

James mencetak 23 poin, delapan assist, dan tujuh rebound sembari menahan cedera pada tangan kanan. Kontribusi James gagal menghindarkan Cavaliers dari kekalahan, dengan skor 85-108. Warriors menjadi kampiun NBA setelah memenangi laga final dengan skor 4-0. 

"Satu hal yang selalu saya lakukan adalah mempertimbangkan, tentu saja, keluarga saya," imbuh pelatih berjuluk King James tersebut, soal masa depannya. 

"Memahami, terutama anak-anak saya pada usia saat ini. Mereka jauh lebih muda saat saya membuat keputusan seperti ini empat tahun lalu. Jadi mempertimbangkan apapun, keluarga saya jadi bagian penting apapun keputusan dalam karier saya dan akan tetap seperti itu. Jadi saya tak akan menjawab itu sekarang," tegas LeBron James. 

Arti penting keluarga bagi Lebron James terlihat saat meninggalkan lapangan setelah Gim 4. Orang pertama yang dihampiri James setelah keluar dari lapangan adalah dua anaknya, LeBron Jr dan Bryce. Setelah itu, dia langsung menuju ruang ganti, terpuruk di kursinya, sembari menutupi wajahya dengan handuk.  

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya