Malaysia Terbuka 2018: Dramatis, Jonatan Christie Disingkirkan Wakil Prancis

Capaian terbaik Jonatan Christie di Malaysia Terbuka adalah mencapai semifinal.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 28 Jun 2018, 18:03 WIB
Diterbitkan 28 Jun 2018, 18:03 WIB
Jonatan Christie, Piala Thomas 2018
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, terhenti di 16 besar Malaysia Terbuka. (PBSI)

Liputan6.com, Kuala Lumpur - Jonatan Christie tersingkir tragis di babak dua Malaysia Terbuka 2018. Bertanding 70 menit, dia dikalahkan wakil Prancis Brice Leverdez 21-10, 17-21, 23-25 di Axiata Arena, Kamis (28/6/2018).

Leverdez selanjutnya menghadapi pemenang Kidambi Srikanth (India) vs Wang Tzu Wei (Taipei) di 8 besar.

Kekalahan ini merupakan kinerja terburuk Jonatan di Malaysia Terbuka. Tahun lalu dia melangkah hingga perempat final sebelum disisihkan Lin Dan.

Sedangkan pebulutangkis berusia 20 tahun itu mencatat hasil terbaik pada 2016 dengan tampil sampai semifinal.

Jalan Pertandingan

Kedua atlet bermain ketat dengan Jonatan memimpin 9-8. Namun setelah itu dia menjauh dan menutup gim pertama 21-10.

Situasi berubah di gim kedua. Giliran Laverdez yang meninggalkan Jonatan. Meski sempat dikejar menjadi 14-14, Laverdez akhirnya berjaya 21-17.

Pertandingan kemudian berjalan ketat di gim penentu. Jonatan sempat memimpin 7-3 dan 12-6. Namun Laverdez mampu membalikkan kedudukan 17-16.

Duel kemudian bergantian merebut angka sampai Laverdez mengamankan kemenangan.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya