Piala Dunia 2018: Rekor Pertemuan, Brasil Unggul Jauh atas Meksiko

Brasil akan menghadapi Meksiko di babak 16 besar Piala Dunia 2018.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 02 Jul 2018, 19:10 WIB
Diterbitkan 02 Jul 2018, 19:10 WIB
Prediksi Brasil vs Meksiko
Prediksi Brasil vs Meksiko (Liputan6.com/Trie yas)... Selengkapnya

Liputan6.com, Samara - Brasil akan ditantang Meksiko di babak 16 besar Piala Dunia 2018, Senin (2/7/2018) malam WIB. Di atas kertas, Neymar dan kawan-kawan lebih diunggulkan ketimbang Meksiko.

Ini merupakan pertemuan antarnegara dari benua Amerika. Namun yang berbeda, Brasil berasal dari Zona Conmebol, sedangkan Meksiko dari Concacaf.

Total, Brasil telah bertemu dengan Meksiko sebanyak 40 kali di panggung internasional. Selecao memenangi 23 laga di antaranya, sedangkan El Tri baru 10 kali menang dan sisanya imbang.

Pada Piala Dunia 2014, Brasil sempat bertemu Meksiko di babak penyisihan grup. Brasil, yang kala itu menjadi tuan rumah Piala Dunia 2014 hanya mampu bermain imbang 0-0 kontra Meksiko.

Namun, jelang laga nanti malam, Brasil punya catatan impresif. Brasil tidak pernah kalah dalam 15 pertandingan kompetitif terakhir mereka.

 

Samara Arena

Brasil Vs Meksiko
Piala Dunia 2018 Brasil Vs Meksiko (Bola.com/Adreanus Titus)... Selengkapnya

Sementara itu, Meksiko memenangkan tujuh dari 15 pertandingan terakhirnya melawan Brasil sejak 1999. Tapi, mereka kalah lima kali dari Brasil.

Duel nanti malam akan berlangsung di Samara Arena, Samara, Rusia. Stadion yang berkapasitas 41.970 penonton diyakini bakal dibanjiri warna kuning dan hijau saat pertandingan nanti.

Jadwal Brasil Vs Meksiko

Brasil vs Meksiko, Senin (2/7/2018) pukul 21.00 WIB

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya