Liputan6.com, Turin - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, mengaku sempat mendapat tawaran dari Real Madrid. Namun, Allegri mengaku menolak tawaran tersebut.
Belakangan, Allegri merasa bersyukur karena memilih bertahan di Juventus. Apalagi sekarang, Cristiano Ronaldo, yang sebelumnya berkostum Real Madrid kini membela Juventus.
Advertisement
Baca Juga
Allegri mengatakan tawaran tersebut datang setelah Zinedine Zidane memutuskan mundur dari kursi pelatih El Real, akhir Mei 2018. Meski merasa tersanjung dengan tawaran tersebut, Allegri mengaku langsung menolaknya.
"Saya katakan 'tidak' kepada Real Madrid karena saya telah membuat komitmen dengan presiden (klub Juventus). Karena itulah saya menolak tawaran dari klub terbesar di dunia," kata Allegri kepada Stile Mese, Jumat (10/8/2018).
"Saya adalah orang munafik jika saya tidak merasa terhormat dan tersanjung karena pernah mendapat tawaran dari Real Madrid. Namun, saya merasa benar-benar telah mengambil keputusan yang tepat," dia menjelaskan.
Komitmen Allegri
Presiden Juventus, Andrea Agnelli, membalas komitmen Allegri dengan terbang langsung ke Athena untuk membujuk Cristiano Ronaldo agar pindah ke Italia. Saat itu, Ronaldo sedang berlibur di Yunani setelah tampil di Piala Dunia 2018.
Allegri dan Ronaldo kini punya tugas memenangi trofi Liga Champions untuk membuktikan kepada Madrid bahwa keputusan mereka berdua tepat. Tentunya, tugas tersebut tidak akan mudah mengingat Madrid juga berusaha tetap kompetitif meski tanpa Ronaldo.
Advertisement
Transfer Ronaldo
Seperti diketahui, Ronaldo dibeli Juventus dari Los Blancos seharga 99,2 juta pound sterling. Ronaldo diganjar kontrak empat musim oleh I Bianconeri dengan gaji 500 ribu pound sterling per pekan. (David Permana)