Hadapi Laga Tandang, Persija Merasa Lebih Diuntungkan daripada Borneo

Persija punya catatan bagus main di Tenggarong.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 11 Sep 2018, 16:45 WIB
Diterbitkan 11 Sep 2018, 16:45 WIB
Persija Dipermalukan Selangor FA
Pemain Persija merayakan gol yang dicetak Marko Simic saat laga persahabatan melawan Selangor FA di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Kamis (6/9). Persija kalah 1-2. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Tenggarong - Persija Jakarta akan menghadapi Borneo FC di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, pada pekan ke-21, Rabu (12/9/2018). Meski bermain di laga tandang, Macan Kemayoran, julukan Persija, merasa diuntungkan.

Nakhoda Persija, Stefano Cugurra Teco menyebut timnya merasa diuntungkan. Pasalnya, Borneo FC tidak bermain di kandang mereka yang sebenarnya, Stadion Segiri, Samarinda.

Borneo FC harus bermain di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, lantaran Stadion Segiri belum memenuhi standar verifikasi PT Liga Indonesia Baru, operator Liga 1.

"Ini situasi yang tidak bagus untuk Borneo FC meskipun jarak Samarinda ke Tenggarong juga cukup dekat, tapi tetap saja Borneo FC kurang bagus buat mereka karena tidak bermain di kandang sendiri," kata Teco, dikutip dari situs resmi klub.

Ini menjadi keuntungan tersendiri bagi Macan Kemayoran. Pada Liga 1 2017, Persija sukses meraih kemenangan 2-1 atas Mitra Kukar. Setahun setelahnya, Persija menang 2-0 atas Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut. 

Manfaatkan Tuah Tenggarong

Liga 1 Indonesia 2018: Persija Jakarta Vs Borneo FC
Pemain Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, melewati Titus Bonai saat melawan Borneo FC pada laga Liga 1 di SUGBK, Jakarta, Sabtu (14/4/2018). Persija menang 2-0 atas Borneo FC. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Dengan catatan positif di Stadion Aji Imbut, Persija berharap kemenangan atas Borneo FC. Tambahan tiga poin bisa membantu Persija menembus papan atas.

"Kita harus memanfaatkan situasi ini apalagi jarak poin Borneo dengan kami hanya satu. Sama seperti pertandingan penting buat tim dapat poin. Saat kamu dapat poin maksimal kamu akan naik ke posisi lebih baik," kata Teco.

Saat ini, Persija berada di posisi ketujuh dengan raihan 30 poin. Macan Kemayoran hanya unggul satu angka dari Borneo FC yang berada satu stip di bawahnya.

 

Pemain Absen

Terkait pemain yang harus absen di laga besok, pelatih asal Brasi ini mengatakan ada beberapa nama yang tidak bisa bermain. Dua di antaranya adalah Riko Simanjuntak dan Rohit Chand karena harus membela negaranya masing-masing. Riko harus membela timnas Indonesia sedangkan Rohit juga membela timnas Nepal.

“Kedua pemain ini memang pemain inti. Akan tetapi kita tidak kerja 11 pemain, kita punya 30 orang. Sekarang ada pemain lain yg punya kualitas bagus untuk bantu tim," kata Teco mengakhiri.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya