Liputan6.com, Manchester - Manchester United (MU) kembali meraih hasil buruk. Klub berjuluk Setan Merah itu disingkirkan Derby County pada putaran ketiga Carabao Cup atau Piala Liga Inggris lewat adu penalti.
Baca Juga
Advertisement
Pada laga yang berlangsung di Old Trafford, Rabu (26/9/2018) dini hari WIB, MU takluk 7-8 dari Derby setelah bermain imbang 2-2 selama 90 menit. Kegagalan Phil Jones mengeksekusi penalti membuat Setan Merah tersingkir lebih awal.
Kekalahan ini jelas membuat MU semakin terpuruk. Pasalnya, dalam laga sebelumnya di Liga Inggris, beberapa hari lalu, Paul Pogba dan kawan-kawan ditahan imbang 1-1 oleh tim promosi Wolverhampton di tempat yang sama.
Meski demikian, manajer MU Jose Mourinho tidak boleh putus asa. Sebab, MU punya beberapa pemain hebat yang bisa membantu mereka membalikkan keadaan.
Berikut tiga pemain yang bisa membantu MU.
3. Eric Bailly
Bek tengah asal Pantai Gading itu adalah salah satu pemain terbaik Manchester United (MU) ketika tiba pada 2016. Dia terpilih sebagai Man of the Match dalam beberapa pertandingan pertama. Bailly disebut-sebut sebagai jawaban atas masalah bek tengah MU
Saat ini tidak ada satu pun bek tengah MU yang terlihat meyakinkan, terutama saat menghadapi lawan berkualitas. Namun, sangat disayangkan ketika Jose Mourinho mencoret Bailly dari tim setelah mereka kalah 3-2 dari Brighton & Albion.
Sebagai perbandingan, Bailly merupakan bek tengah yang paling bisa diandalkan dan hanya mengalami hari buruk dalam pertandingan. Phil Jones, Victor Lindelof, dan Chris Smalling sudah menunjukkan performa yang tidak mengesankan.
Mourinho harus memberi kesempatan kepada Bailly untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya dan memastikan lini belakang Setan Merah kuat dalam bertahan.
Advertisement
2. Romelu Lukaku
Striker Belgia itu sudah mencetak empat gol di liga musim ini. Dia sering bermain sebagai striker tunggal di depan dengan dukungan dua pemain sayap. Sayangnya, Lukaku sudah membuang banyak peluang emas sejauh ini dan harus lebih tajam lagi di depan gawang.
Lukaku mampu mencetak 27 gol untuk Manchester United pada musim lalu dan harus mencoba mencetak 30 gol musim ini. Itu pasti akan sangat membantu tim.
MU bermain lebih terbuka musim ini sehingga pemain Belgia itu akan mendapat banyak peluang. Saat Lukaku sedang bersinar, United akan mendapatkan gol dan kemenangan.
1. Paul Pogba
Hubungan Jose Mourinho dan Paul Pogba memasuki babak baru. Gelandang asal Prancis itu dicopot dari jabatannya sebagai wakil kapten Manchester United. Pogba selama ini mengenakan ban kapten saat Antonio Valencia absen.
Semua ini kabarnya bermula setelah Pogba menginginkan timnya untuk tampil lebih menyerang. Pogba adalah pemain yang sangat berpengaruh di MU. Dia sudah menunjukkan kemampuannya dalam mengontrol lini tengah.
Perselisihan antara Pogba dan mourinho harus segera diakhiri. Pogba bisa menjadi pembeda di atas lapangan karena dia adalah pemain kelas dunia ketika berada dalam performa terbaiknya.
Sumber: Bola.net
Advertisement