Conor McGregor Akhirnya Angkat Bicara Usai Kalah dari Khabib Nurmagomedov

Conor McGregor sempat 'bersembunyi' usai kalah dari Khabib Nurmagomedov.

oleh Marco Tampubolon diperbarui 08 Okt 2018, 12:30 WIB
Diterbitkan 08 Okt 2018, 12:30 WIB
Khabib Nurmagomedov-Conor McGregor
Khabib Nurmagomedov (kiri) meninju Conor McGregor dalam pertarungan UFC 229 di Las Vegas, AS (6/10). Nurmagomedov mengalahkan McGregor dan berhasil keluar sebagai pemenangnya. (AP Photo/John Locher)

Liputan6.com, Jakarta Conor McGregor akhirnya angkat bicara setelah kalah dari Khabib Nurmagomedov pada laga UFC 299 yang berlangsung di Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, Minggu (8/10/2018). Lewat akun Twitter-nya, petarung asal Republik Irlandia itu menyampaikan keinginannya. 

McGregor menyerah kepada Khabib Nurmagomedov pada ronde keempat. Cekikan yang dilakukan petarung asal Rusia itu membuatnya tak berkutik. Wasit segera menghentikan pertarungan setelah McGregor memberi isyarat menyerah lewat tekukan di tangan lawan. 

Perterungan sebenarnya berjalan seru. Baik McGregor maupun Khabib Nurmagomedov tampil dengan teknik yang mumpuni. Sayang, sportivitas menghilang. Usai pertandingan, bukan jabatan tangan yang tersaji, tapi kericuhan yang memalukan. 

Provokasi yang dilakukan kubu McGregor membuat Khabib Nurmagomedov hilang kendali. Dia kalu melompati oktagon dan menyerang kubu McGregor. Aksi ini bertambah parah, setelah tiga orang menyusup ke dalam arena dan menyerang McGregor membabibuta. 

Kedua petarung selanjutnya mendapat pengawalan menuju kamar ganti. Ini merupakan kekalahan kedua bagi McGregor sepanjang karier bertarungnya di pentas UFC. Setelah pertarungan, McGregor memutuskan tidak menghadiri acara jump pers. 'Suaranya' baru terdengar beberapa saat kemudian lewat komentar yang diunggah melalui Twitter. 

"Pukulan yang bagus. Menantikan pertarungan ulang," kicau McGregor di Twitter. 

 

 

Apa Tanggapan Presiden UFC?

Khabib Nurmagomedov-Conor McGregor
Khabib Nurmagomedov membanting Conor McGregor dalam pertarungan UFC 229 di Las Vegas, AS (6/10). Nurmagomedov mengalahkan McGregor dan berhasil keluar sebagai pemenangnya. (AP Photo/John Locher)

Presiden UFC, Dana White belum bersedia menanggapi wacana tersebut. Dia masih kaget dan tidak percaya, pertarungan Khabib Vs McGregor bisa berakhir memalukan seperti itu. 

"Banyam hal buruk," katanya seperti dilansir Independent. 

"Banyak hal yang harusnya tidak perlu terjadi. Saat ini saya bahkan tidak tahu apa yang ingin saya katakan. Saya muak dan kesal melihat semua itu terjadi," beber White. 

Saksikan juga video menarik di bawah ini:

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya