Klasemen Liga 1 2018: Papan Bawah Tak Kalah Sengit

Berikut klasemen Liga 2018 hingga pekan ke-33.

oleh Edu Krisnadefa diperbarui 05 Des 2018, 15:00 WIB
Diterbitkan 05 Des 2018, 15:00 WIB
Logo Liga 1 GoJek
Logo Liga 1 GoJek (Bola.com/Adreanus Titus)

Liputan6.com, Jakarta - Persaingan di klasemen Liga 1 2018 tak hanya terjadi di papan atas yang memperebutkan juara antara Persija Jakarta dan PSM Makassar. Di papan bawah, persaingan pun tak kalah sengit.

Hingga saat ini, setidaknya, ada empat sampai lima tim yang masih terancam terdepak dari Liga 1. Yang paling sengit tentu saja di posisi ke-17 dan 18 klasemen Liga 1 2018 yang melibatkan PSMS Medan dan PS Tira.

Menariknya lagi, keduanya akan saling berhadapan di laga tunda, malam ini. PSMS Medan akan menjamu PS Tira di Stadion Teladan, Medan.

Kemenangan, tentu akan membuat menjadi modal yang sangat berharga bagi keduanya untuk kembali berjuang mati-matian, di pekan terakhir Liga 1 2018, akhir pekan ini.

Berikut klasemen Liga 1 2018 hingga pekan ke-33.

 

Klasemen Liga 1 2018

 

 

Jadwal Liga 1 Hari Ini

Rabu, 5 Desember

18.30 WIB, PSMS Medan vs PS Tira

Stadion Teladan, Medan

Live Indosiar

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya