Legenda Barcelona Ikut Kagum Lihat Keperkasaan Liverpool

Liverpool menghajar Arsenal 5-1.

oleh Liputan6.com diperbarui 30 Des 2018, 21:40 WIB
Diterbitkan 30 Des 2018, 21:40 WIB
Striker Liverpool, Roberto Firmino, menyapa suporter usai mengalahkan Arsenal pada laga Premier League di Stadion Anfield, Liverpool, Sabtu (29/12). Liverpool menang 5-1 atas Arsenal. (AP/Rui Veira)
Striker Liverpool, Roberto Firmino, menyapa suporter usai mengalahkan Arsenal pada laga Premier League di Stadion Anfield, Liverpool, Sabtu (29/12). Liverpool menang 5-1 atas Arsenal. (AP/Rui Veira)

Liputan6.com, Jakarta - Legenda Barcelona Carles Puyol menjadi salah satu sosok yang terkesima dengan kinerja Liverpool saat menghajar Arsenal 5-1 pada lanjutan Liga Inggris, Minggu (30/12) dini hari WIB.

Liverpool berduel melawan Arsenal di Anfield di matchday 20 Liga Inggris. Awalnya The Gunners sempat membuat syok The Reds.

Mereka bisa unggul lebih dahulu melalui Ainsley Maitland-Niles pada menit ke-11. Namun setelah itu, Liverpool merespon gol tersebut dengan kilat.

Pada menit ke-14, Roberto Firmino sukses menjebol gawang Arsenal. Setelah itu pada menit ke-16, Firmino lagi-lagi menjebol gawang Bernd Leno.

Liverpool makin tak terbendung setelah gol tersebut. Mereka kemudian bisa mencetak tiga gol lagi melalui Firmino, Sadio Mane dan Mohamed Salah. The Reds pun menang 5-1.

Komentar Puyol

Firmino Hattrick, Liverpool Permalukan Arsenal  5-1 di Anfield
Penyerang Liverpool, Sadio Mane berebut bola dengan pemain Arsenal, Ainsley Maitland-Niles pada lanjutan Liga Inggris di Anfield Stadium (29/12). Kemenangan ini, membuat Liverpool kokok di puncak klasemen dengan poin 54. (AP Photo/Rui Vieira)

Pertandingan tersebut disaksikan oleh Puyol. Mantan kapten dan defender Barcelona ini rupanya begitu terkesan dengan performa brilian pasukan Jurgen Klopp.

Hal tersebut terungkap melalui cuitannya di akun Twitter miliknya, @Carles5puyol. Tak sekali, namun ia dua kali ia mengungkapkan kekagumannya pada permainan tim asal Merseyside tersebut.

Dalam cuitan pertamanya, ia sepertinya kaget dengan performa Liverpool. "Astaga Liverpool..." Demikian isi cuitan pertamanya.

Pada cuitan keduanya, Puyol mengaku terpikat dengan permainan atraktif dan bertenaga yang diusung oleh Klopp. "Saya suka rock & roll #Liverpool."

Mantap di Puncak

Kemenangan tersebut membuat Liverpool makin kokoh di puncak klasemen. Mereka kini meraup 54 poin dari 20 pertandingan.

Sekarang, mereka unggul lima angka dari Tottenham yang ada di peringkat kedua. Spurs sendiri sebelumnya secara mengejutkan dikalahkan oleh Wolverhampton 1-3.

Sementara itu, jarak dengan Manchester City melebar hingga 10 angka. Namun City sendiri masih belum bermain pada matchday 20 ini.

Pekan ini mereka dijadwalkan untuk tanding melawan Southampton di St Mary's Stadium, Minggu (30/12). Jika bisa menang, maka selisih mereka akan kembali ke angka tujuh.

 

Sumber: Bola.net

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya