Tak Mau Disalip Juventus, Barcelona Temui Langsung Agen Bek Stuttgart

Pavard merupakan pemain bertahan terbaru yang dikaitkan dengan Barcelona.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 05 Jan 2019, 06:40 WIB
Diterbitkan 05 Jan 2019, 06:40 WIB
Prancis Melaju ke 8 Besar Piala Dunia 2018
Bek Prancis, Benjamin Pavard berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Argentina pada babak 16 besar Piala Dunia di Kazan Arena di Kazan, Rusia, (30/6). Prancis menang tipis 4-3 atas Argentina. (AP Photo/Ricardo Mazalan)

Liputan6.com, Jakarta Barcelona dikabarkan telah bertemu dengan agen bek VFB Stuttgart, Benjamin Pavard. Klub raksasa Liga Spanyol itu, tertarik setelah melihat penampilan Benjamin Pavard di Piala Dunia.

Pemain berusia 22 tahun itu adalah pemain reguler di tim Prancis yang memenangkan Piala Dunia musim panas lalu. Ia mencetak gol menakjubkan saat melawan Argentina di babak 16 besar Piala Dunia 2018.

Napoli dan Bayern Munchen juga disebut-sebut sangat terkait dengan kepindahan ke full-back ini. Tapi, laporan terakhir ini menunjukkan Barcelona mungkin siap untuk memboyongnya.

Stuttgart saat ini sedang berjuang di Bundesliga musim ini. Tapi, Pavard, yang telah digunakan sebagai bagian dari sistem tiga bek, dilaporkan sangat terbuka untuk pindah.

Diincar Klub Top Eropa

Prancis Vs Argentina
Bek Prancis, Benjamin Pavard (tengah) meluapkan kegembiraan usai merobek jala Argentina, pada laga 16 Besar Piala Dunia 2018, di Kazan Arena, Sabtu (30/6/2018) malam WIB. (AFP/Jewel Samad)

Pavard bergabung dengan klub Jerman tersebut, pada musim panas 2016 dari Lille. Ia merupakan pemain bertahan terbaru yang dikaitkan dengan kepindahan ke Barcelona.

Performa impresif Pavard membuatnya banyak dilirik banyak klub. Selain ketiga klub tersebut, Juventus juga melirik jasa pemuda 22 tahun tersebut.

Bek Serba Bisa

Si Nyonya Tua benar-benar serius untuk mendatangkan Pavard. Mereka akan mencoba untuk menawar sang bek dalam waktu dekat.

Salah satu alasan mengapa Juventus begitu meminati jasa Pavard karena sang pemuda merupakan seorang bek yang serba bisa.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya