Hadapi Newcastle Jets, Persija Jakarta Buru Kemenangan Pertama Tim Indonesia di Australia

Persija Jakarta bertamu ke markas Newcastle Jets pada 12 Februari.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 06 Feb 2019, 19:30 WIB
Diterbitkan 06 Feb 2019, 19:30 WIB
Persija Jakarta, Home United, Liga Champions Asia 2019
Pemain Persija merayakan gol ke gawang Home United dalam pertandingan babak pertama kualifikasi Liga Champions Asia 2019, Selasa (5/2/2019). Persija menang 3-1 dalam pertandingan itu. (Media Persija)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Persija Jakarta mengalahkan Home United 3-1 pada putaran pertama kualifikasi Liga Champions Asia (LCA) di Stadion Jalan Besar, Selasa (5/2/2019). Macan Kemayoran selanjutnya menghadapi Newcastle Jets di Newcastle International Sports Centre, 12 Februari mendatang.

Gol bunuh diri Ho Wai Loon, Beto Goncalves, dan Marko Simic membantu Persija memesan duel melawan Newcastle Jets.

Ini adalah partai ketiga wakil Indonesia dengan tim Australia pada ajang Asia. Persik Kediri tercatat sebagai delegasi Indonesia pertama yang meladeni andalan Negeri Kangguru.

Klub yang kini berkutat di Liga 2 itu berada satu grup dengan Sydney FC pada Grup E LCA 2007. Persik berjaya 2-1 pada laga kandang. Namun mereka menyerah 0-3 di markas lawan.

Berikutnya giliran Persipura Jayapura yang menantang Adelaide United pada kualifikasi LCA 2012. Kala itu Mutiara Hitam menyerah tiga gol tanpa balas di Hindmarsh Stadium, Adelaide.

Menilik catatan tersebut, Persija berusaha menjadi wakil Indonesia pertama yang meraih kemenangan di Australia.

Bisa Optimistis

Beto Goncalves, Persija Jakarta, Liga Champions Asia 2019
Pemain Persija Jakarta, Beto Goncalves (kuning), langsung menyatu dalam laga debutnya bersama Macan Kemayoran dan mencetak gol ke gawang Home United. (Media Persija)... Selengkapnya

Meski tidak mudah, Persija boleh optimis melihat kinerja Newcastle Jets. Setelah menempati peringkat 2 pada kampanye sebelumnya, menyamai catatan terbaik klub pada 2001/2002 dan 2007/2008, anak asuh Ernie Merrick menunjukkan penurunan musim ini.

Mereka baru meraih lima kemenangan di 17 pertandingan A-League. Dari tujuh partai kandang, Newcastle Jets hanya berjaya dua kali dan menderita tiga kekalahan.

Kashima Antlers Menunggu

Jika mampu menaklukkan Newcastle Jets, Persija bakal menghadapi tim kuat asal Jepang Kashima Antlers.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya