Zinedine Zidane Kembali, Real Madrid Semangat Kejar Mbappe

Zidane kembali menangani Real Madrid.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 12 Mar 2019, 10:39 WIB
Diterbitkan 12 Mar 2019, 10:39 WIB
Zinedine Zidane
Zinedine Zidane kembali sebagai pelatih Real Madrid. (AP Photo/Borja B. Hojas)

Liputan6.com, Madrid - Florentino Perez sangat senang Zinedine Zidane kembali ke Real Madrid. Presiden Real Madrid itu yakin Zidane bakal menjadi kunci untuk mendapatkan pemain bintang pada bursa transfer musim panas mendatang.

Zidane kembali ke Real Madrid untuk menggantikan Santiago Solari. Pelatih asal Prancis itu langsung diikat kontrak hingga tahun 2022.

Zidane sendiri bukan sosok asing bagi Los Galacticos. Ia baru meninggalkan klub raksasa Spanyol tersebut pada Mei 2018 setelah menjadi pelatih selama 2,5 musim.

"Zidane berasal dari Prancis. Mungkin saja dia bisa mengajak Kylian Mbappe ke sini," kata Perez seperti dilansir Evening Standard.

"Jika saya harus memilih Mbappe atau Neymar? Tentu saja saya akan memilih keduanya," katanya menambahkan.

 

 

Kisah Cinta

Mengintip Sesi Latihan Real Madrid Jelang Hadapi PSG
Ekspresi pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane saat sesi latihan di Madrid, Spanyol, Selasa (13/2). Real Madrid akan menghadapi Paris Saint Germain (PSG) pada leg pertama 16 besar Liga Champions di Santiago Bernabeu. (AP Photo/Paul White)

Di sisi lain, Perez juga menilai kehadiran kembali Zidane akan membuat Real Madrid semakin berkembang. Apalagi selama menjadi pelatih, Zidane pernah memberikan sembilan gelar.

"Dia akan membuat perubahan yang diperlukan, namun bukan revolusi. Semua orang antusias menyambutnya," kata Perez.

"Ini adalah ksah cinta yang terus bergulir sejak 18 tahun terakhir," Perez mengakhiri.

Jadwal

Main di Kandang, Juventus Dihajar Telak Real Madrid
Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane memberi arahan kepada Karim Benzema saat melawan Juventus dalam pertandingan Liga Champions di stadion Allianz, Turin (3/4). Real Madrid menang 3-0 atas Juventus. (AP/Luca Bruno)

Berikut jadwal Liga Champions hari ini:

Rabu, 13 Maret 2019

03.00 WIB Manchester City Vs Schalke

03.00 WIB Juventus Vs Atletico

Saksikan video pilihan di bawah ini

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya