Pochettino Kandidat Ideal, 3 Nama Ini Juga Layak Jadi Calon Pelatih AC Milan

AC Milan akan memecat Gattuso jika Rossoneri gagal lolos ke Liga Champions

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 06 Apr 2019, 07:00 WIB
Diterbitkan 06 Apr 2019, 07:00 WIB
Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso.
Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso. (AP Photo/Antonio Calanni)

Liputan6.com, Jakarta Penampilan AC Milan kembali menuai sorotan. Setelah cukup lama meraih hasil positif, performa tim asuhan Gennaro Gattuso mulai menurun.

Setelah dikalahkan Inter, AC Milan menelan kekalahan di kandang Sampdoria. Mereka kemudian hanya mampu bermain imbang di kandang saat menjamu Udinese.

AC Milan kini berada di posisi empat klasemen Serie A. Rossoneri tertinggal empat poin dari Inter Milan yang di atasnya.

Bersamaan dengan itu, muncul kabar posisi Gattuso mulai terancam. Media-media Italia melaporkan bahwa AC Milan akan memecat Gattuso jika Rossoneri gagal lolos ke Liga Champions musim depan.

Namun, hal ini dibantah Direktur Olahraga AC Milan, Leonardo. Ia mengaku tak pernah mempertimbangkan untuk mengganti Pelatih Gennaro Gattuso. Leonardo juga berharap Gattuso bisa mengembalikan kejayaan Rossoneri. Berikut 3 pelatih yang kerap disebut-sebut akan menggantikan Gattuso.

Mauricio Pochettino

Liga Champions, Juventus, Tottenham Hotspur
Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, saat sesi latihan jelang laga Liga Champions di London, Selasa (6/3/2018). Tottenham Hotspur berhadapan dengan Juventus. (AFP/Glyn Kirik)

AC Milan dilaporkan menginginkan manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, menjadi pelatih mereka berikutnya. CEO AC Milan, Ivan Gazidis, telah mengidentifikasi Pochettino sebagai kandidat ideal.

Pochettino telah menukangi Tottenham sejak musim 2014. Pelatih berusia 47 tahun ini berhasil mensejajarkan timnya dengan Manchester United, Chelsea, Manchester City, dan Liverpool di Liga Inggris.

 

Antonio Conte

Pengganti Santiago Solari Arsiteki Skuat Real Madrid
3. Antonio Conte - Usai didepak Chelsea, nasib Antonio Conte masih menganggur. Namun pengalamannya tak perlu diragukan lagi yang telah membawa Juventus dan Chelsea menyicipi gelar liga domestik.(AFP/Glyn Kirk)

Mantan pelatih Chelsea, Antonio Conte, juga jadi incaran AC Milan untuk dijadikan pelaih baru menggantikan Gattuso.

Menilik pada dampak yang dapat diberikan Conte, Milan sepertinya layak mendapatkan eks pelatih Juventus tersebut. Di tangan Conte, para pendukung AC Milan dapat berharap tim kebanggaannya itu akan bangkit kembali seperti era Carlo Ancelotti

Conte dipecat Chelsea setelah dua musim menangani The Blues. Dia dianggap gagal setelah Chelsea hanya mampu finish di posisi ke-5.

Padahal, prestasinnya bersama Chelsea tak terlalu buruk. Conte berhasil mempersembahkan trofi Liga Inggris di musim pertamanya, dan trofi FA Cup di musim keduanya.

Jose Mourinho

3 Alasan Manchester United Segera Pecat Jose Mourinho
Akibatnya pemain tersebut jarang diberikan kesempatan bermain. Sehingga Manchester United gagal menunjukan performa impresif di setiap pertandingan. (AFP/Oli Scarff)

Mantan manajer Manchester United (MU), Jose Mourinho disebut-sebut sebagai pengganti potensial untuk Gattuso.

Meski karier Mourinho mendapat pukulan besar setelah ditendang MU, resumenya sangat luar biasa dengan gelar liga di Inggris, Italia, Spanyol, dan Portugal, serta dua gelar Liga Champions UEFA.

AC Milan telah bekerja keras selama tujuh tahun tanpa trofi. Dan, kini pemilik baru memandang Mourinho sebagai sosok yang diperlukan untuk membangkitkan lagi kejayaan Rossoneri.

Leonardo Jardim

Pengganti Santiago Solari Arsiteki Skuat Real Madrid
1. Leonardo Jardim - Salah satu pelatih yang sukses membuat PSG gagal meraih juara Ligue 1. Ia berhasil membawa AS Monaco menjuarai Ligue 1 mengalahkna dominasi yang diraih PSG saat itu.(AFP/Valeri Hache)

Dilansir Le10Sport, AC Milan juga dikabarkan tertarik untuk menggunakan servis Leonardo Jardim di San Siro. AC Milan terkesan dengan track record Jardim.

Jardim sendiri memiliki karir yang bagus di AS Monaco. Ia berhasil membawa tim asal Monte Carlo itu menjadi juara Ligue 1 dua tahun lalu, di mana mereka menghentikan dominasi PSG di Prancis.

Selain itu Jardim punya reputasi yang bagus dalam mengorbitkan pemain muda berbakat. Alhasil Milan sendiri tertarik dengan prospek Jardim melatih tim mereka.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya