3 Striker Paling Mengesankan di Liga Inggris Musim Ini

Mohamed Salah dan Sergio Aguero sangat difavoritkan menjadi pencetak gol terbanyak Liga Inggris pada musim 2018/19.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 30 Apr 2019, 13:00 WIB
Diterbitkan 30 Apr 2019, 13:00 WIB
Liverpool Bungkam Porto
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah berusaha mengejar bola selama leg pertama perempat final Liga Champions melawan Porto di Stadion Anfield, Rabu (10/4/2019). Liverpool mengantongi modal untuk melangkah ke semifinal Liga Champions setelah meraih kemenangan 2-0. (Paul ELLIS / AFP)

Liputan6.com, Liverpool - Liga Inggris 2018/19 bakal segera terakhir. Kompetisi sepak bola terketat di dunia itu tinggal menyisakan dua pertandingan lagi.

Meski demikian, belum diketahui siapa yang akan menjadi kampiun Liga Inggris musim ini. Manchester City dan Liverpool masih bersaing ketat di puncak klasemen.

Manchester City masih memuncaki klasemen sementara dengan 92 poin. Skuat racikan Pep Guardiola itu hanya memimpin satu poin dari Liverpool yang berada satu tingkat di bawahnya.

Namun, tidak hanya persaingan juara yang menarik disimak. Persaingan sebagai pencetak gol terbanyak juga berlangsung ketat.

Setidaknya ada empat pemain yang berpeluang menjadi pencetak gol terbanyak di Liga Inggris musim ini. Tapi, Mohamed Salah dan Sergio Aguero yang memiliki peluang paling besar.

Berikut 3 striker yang tampil paling mengesankan di Liga Inggris musim ini seperti dikutip dari Sportskeeda:

1. Mohamed Salah

Mohamed Salah - Liverpool
Mohamed Salah duduk di depan gawang usai mencetak gol kelima untuk Liverpool ke gawang Huddersfield Town dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion Anfield, Sabtu (27/4/2019) dini hari WIB. (Foto AP / Jon Super)

Mohamed Salah menampilkan permainan hebat bersama Liverpool pada musim lalu. Musim ini, performa pemain asal Mesir itu kembali memikat.

Salah cukup tajam di dalam kotak penalti lawan dengan kecepatan sertn menggiring bola. Pergerakannya mampu mengalahkan pertahanan terbaik.

Ia juga punya kemampuan unik, yaitu mampu beroperasi di kedua sisi sayap sehingga pergerakannya menyulitkan lawan. Tak hanya itu, Salah juga bisa dimainkan sebagai gelandang serang atau sebagai striker kedua.

Sejauh musim ini, Salah telah mencetak 21 gol dan delapan assist. Torehannya itu membawanya memimpin daftar pencetak gol terbanyak sementara Liga Inggris.

2. Sadio Mane

Top Scorer Premier League
Striker Liverpool Sadio Mane. (AFP/Paul Ellis)

Kehadiran Sadio Mane telah meningkatkan kualitas lini depan Liverpool karena terlihat seimbang. Pemain berusia 27 tahun itu memiliki bakat untuk menciptakan peluang bagi lini depan dengan gerakan cepatnya.

Mane juga terhubung dengan cukup baik dengan gelandang, seperti Jordan Henderson, Georginio Wijnaldum, dan James Milner. Ia bisa menjadi ancaman serius saat melancarkan serangan baik.

Ia telah mencetak 20 gol dan assist untuk Liverpool sejauh musim ini. Dengan dua laga sisa, striker asal Senegal itu berpeluang untuk menambah jumlah golnya.

3. Sergio Aguero

Manchester City, Sergio Aguero
Striker Manchester City Sergio Aguero. (AP Photo/Jon Super)

Sergio Aguero menjadi salah satu pemain yang paling konsisten untuk Manchester City selama beberapa tahun terakhir. Di musim yang tengah berjalan, striker asal Argentina ini juga menjadi sosok yang berpengaruh dalam kesuksesan tim.

Meski musim lalu ada rumor Aguero tidak akan jadi pilihan utama, Manajer City Pep Guardiola tetap mempercayakan striker berusia 30 tahun itu sebagai juru gedor. Kepercayaan itu dijawab Aguero dengan torehan 20 gol dan 1 assits.

Meski hanya bertinggi 173 cm, Aguero punya keunggulan dengan kecepatannya. Ia juga mampu mengubah hasil laga dengan aksi individunya.

Mantan pemain Atletico Madrid ini telah membuat lawannya tidak berdaya dengan kemampuannya untuk memposisikan dirinya di dalam kotak dengan gerakan inventifnya. Kecepatannya di lapangan selalu membuat pertahanan lawan lengah.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya