Andalkan Tim Pabrikan, Yamaha Siap Bersaing di MXGP 2019

Selain MXGP, Yamaha juga memiliki tim pabrikan pada kompetisi kejuaraan balap motor dunia lainya seperti MotoGP, WorldSBK, dan WorldSSP300.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 05 Jul 2019, 22:00 WIB
Diterbitkan 05 Jul 2019, 22:00 WIB
MXGP
Yamaha kembali menjadi sponsor untuk memeriahkan pagelaran MXGP 2019. (Yamaha Indonesia)

Liputan6.com, Palembang - Yamaha Indonesia sebagai salah satu produsen sepeda motor terbesar Tanah Air kembali menunjukan eksistensinya di pentas kompetisi balap internasional dengan menjadi sponsor di tahun kedua pada ajang MXGP 2019.

Tahun ini MXGP hadir melalui dua seri di Indonesia, yakni Palembang (6–7 Juli) dan Semarang (13–14 Juli).

"Bersama-sama kita menyambut gembira ajang MXGP yang kembali hadir di Indonesia. Kami berpartisipasi dengan menempatkkan slogan 'Semakin di Depan' yang menempel pada motor dan jersey tim Yamaha MXGP factory," ungkap Marketing Director PT Yamaha Indonesia Motor Mfg Hiroshi Setogawa di Sentral Yamaha Palembang, Sumatera Selatan, Jumat (5/7/2019).

"Ini merupakan tahun kedua kami mensponsorinya. Spirit 'Semakin di Depan' turut menginspirasi perjuangan pembalap MXGP di Indonesia. Kami harapkan dengan semangat itu dapat mewujudkan hasil mengesankan dan memuaskan para penggemar Indonesia," lanjutnya.

Dengan adanya dukungan sponsorship tersebut, bisa dipastikan slogan 'Semakin Di Depan' akan kembali melekat pada spesial livery motor Yamaha YZ450 FM serta jersey pembalap Monster Energy Yamaha Factory Team selama satu musim penuh.

 

Valentino Rossi
Yamaha juga memiliki tim pabrikan di MotoGP. (AP Photo/Peter Dejong)

Kehadiran slogan 'Semakin Di Depan' diharapkan mampu merefleksikan semangat, keberanian, dan rasa penuh percaya diri dalam meraih kemenangan untuk menjadi yang terdepan.

Sebagai tambahan informasi, slogan 'Semakin Di Depan' yang merupakan corporate tagline Yamaha Indonesia turut hadir dalam kompetisi kejuaraan balap motor dunia lainya seperti MotoGP, WorldSBK, dan WorldSSP300.

Yamaha di MXGP

Monster Energy Yamaha Factory Team mengandalkan Jeremy Seewer dan Romain Febvre pada MXGP 2019. Febvre saat ini menempati peringkat 11 klasemen sementara MXGP. Pembalap asal Prancis ini mengoleksi 184 poin. Sementara Seewer berada di posisi tiga dengan raihan 289 angka.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya