Juventus dan City Resmikan Pertukaran Pemain

Juventus dan City resmi bertukar pemain bek kanan. City juga harus menyerahkan tambahan uang tunai.

oleh Thomas diperbarui 08 Agu 2019, 03:27 WIB
Diterbitkan 08 Agu 2019, 03:27 WIB
Bek Manchester City Segera Jadi Milik Juventus
Danilo tiba di Turin (dok Juventus)

Liputan6.com, Turin- Juventus dan Manchester City meresmikan pertukaran bek kanan pada Rabu (7/8/2019) waktu setempat. Juventus mendapatkan Danilo, sedangkan City memperoleh Joao Cancelo.

Pada pertukaran pemain ini, City juga harus menyerahkan uang tunai 28 juta euro. Danilo akan dikontrak Juventus selama lima tahun. 

"Juventus mengumumkan telah tercapai kesepakatan dengan City untuk perekrutan Danilo dan juga pelepasan Joao Cancelo ke klub Inggris tersebut," demikian pernyataan resmi Juventus.

Kabar pertukaran Danilo dengan Cancelo sudah mencuat sejak awal pekan ini. Juventus bersedia melepas Cancelo ke City karena sudah tidak masuk dalam perencanaan pelatih baru Maurizio Sarri.

Bergabung bersama Juventus, Danilo akan reunian dengan mantan rekan setimnya di FC Porto, bek kiri Alex Sandro. Danilo juga sudah mengenal baik Cristiano Ronaldo karena pernah main bareng di Real Madrid.

 

Kedelapan

Danilo menjadi rekrutan kedelapan Juventus pada musim panas 2019. Sebelumnya I Bianconeri telah merekrut Gianluigi Buffon, Adrien Rabiot, Aaron Ramsey, Luca Pellegrini, Cristian Romero, Matthijs de Ligt dan Merih Demiral.

Juventus kemungkinan masih akan membeli pemain lagi karena berniat menjual tiga penyerangnya, Gonzalo Higuain, Paulo Dybala dan Mario Mandzukic.

Lukaku

Target Juventus untuk pemain depan adalah Romelu Lukaku. Juventus harus bersaing ketat dengan rival beratnya Inter Milan yang juga memburu Lukaku.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya