Pemain Anyar Persija Kenakan Nomor 10 karena Lionel Messi

Farri Agri punya alasan sendiri dalam memilih nomor punggung yang dikenakannya di Persija Jakarta.

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 18 Sep 2019, 21:40 WIB
Diterbitkan 18 Sep 2019, 21:40 WIB
Persija memperkenalkan Farri Agri sebagai rekrutan anyar di Kantor Persija, Setiabudi, Jakarta Selatan, Rabu (18/9/2019).
Persija memperkenalkan Farri Agri sebagai rekrutan anyar di Kantor Persija, Setiabudi, Jakarta Selatan, Rabu (18/9/2019). (Bola.com/Muhammad Adiyaksa).

Jakarta Nomor punggung 10 yang sempat lowong ditinggal Bruno Matos, kini sudah punya pemilik. Pemain baru Syaffarizal Mursalin Agri akan memakai angka keramat di Persija Jakarta itu. 

 

Farri Agri, panggilannya, adalah rekrutan teranyar sekaligus terakhir Persija Jakarta pada bursa transfer paruh musim Shopee Liga 1 2019. Sebelumnya, pemain berusia 27 tahun itu lama berkiprah di Liga Qatar.

"Saya selalu suka dengan pemain yang menggunakan nomor 10," ujar Farri Agri pada konferensi pers di Kantor Persija Jakarta, Setiabudi, Jakarta Selatan, Rabu (18/9/2019).

"Nomor 10 bagi kebanyakan orang memang spesial, namun untuk saya, saya tidak melihatnya seperti itu. Saya fan Barcelona dan pemain favorit saya Lionel Messi," tutur Farri Agri.

Sebagai penggemar Barcelona, bukan hanya Messi seorang yang diidolai Farri Agri. "Saya juga suka Andres Iniesta dan Xavi Hernandez," imbuhnya.

Kedua pemain itu adalah mantan pemain tim berjulukan Blaugranas tersebut.

Juga Idolai Thierry Henry

Farri Agri
Persija memperkenalkan Farri Agri sebagai rekrutan anyar di Kantor Persija, Setiabudi, Jakarta Selatan, Rabu (18/9/2019). (Bola.com/Muhammad Adiyaksa).

Selain nomor 10, Farri Agri juga tertarik memakai nomor punggung 14. Sebab, pemain yang berposisi sebagai gelandang ini juga mengidolakan Thierry Henry, legenda Arsenal.

"Saya juga suka nomor punggung 14 karena pemain favorit saya Thierry Henry," tutur Farri Agri.

"Saya sudah bermain sepak bola di Qatar sejak 2009-20110. Mudah-mudahan, saya bisa membawa pengalaman saya di Qatar ke sini dan memberikan sesuatu yang berbeda," imbuhnya.

Disadur dari Bola.com (Penulis Muhammad Adyaksa, Editor Aning Jati, Published 18/9/2019).

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya