8 Pemain yang Namanya Salah Tertulis di Jersey

Nomor dan nama di bagian belakang jersey pemain berguna sebagai identitas agar penonton atau wasit gampang mengenalinya.

oleh Faozan Tri Nugroho diperbarui 26 Okt 2019, 06:30 WIB
Diterbitkan 26 Okt 2019, 06:30 WIB
Arsenal
Arsenal punya kostum unik pada musim 1991-1992 yang dijadikan jersey ketiga mereka. (The Soccer Spot)... Selengkapnya

Jakarta - Jersey merupakan identitas utama tim sepak bola. Klub pun berusaha maksimal dalam mendesain seragam perang sebelum turun ke lapangan hijau.

Kebanyakan klub memiliki identitas sendiri, mulai dari warna, corak hingga logo yang mencerminkan identitas tim tersebut. Selain lambang klub, ada juga sponsor dan nomor punggung serta nama pemain.

Nomor dan nama di bagian belakang jersey pemain berguna sebagai identitas agar penonton atau wasit gampang mengenalinya.

Nama dan nomor punggung terkadang memiliki cerita tersendiri. Satu di antara pemain yang memiliki cerita di balik pemilihan nama jersey ialah Virgil van Dijk.

Pemain asal Belanda itu ternyata memiliki cerita pahit di balik pemilihan nama jersey. Dari tiga suku kata yang ada, pemain berusia 24 tahun itu memilih nama Virgil.

Masalah keluarga menjadi satu di antara alasan Van Dijk hanya mencantumkan nama depannya tersebut. Mantan pemain Southampton itu tak mau menaruh nama belakang di jersey karena merasa sakit hati pernah ditinggal ayahnya saat masih kecil.

Namun, bagaimana jika nama yang ada pada bagian jersey salah tulis. Berikut Bola.com mengumpulkan deretan pemain bola yang namanya pernah salah tulis.

 

* Dapatkan pulsa gratis senilai jutaan rupiah dengan download aplikasi terbaru Liputan6.com mulai 11-31 Oktober 2019 di tautan ini untuk Android dan di sini untuk iOS

1. Roque Santa Cruz

Mantan Pemain Manchester City, Roque Santa Cruz namanya pernah salah tulis. Pada bagian belakang jerseynya malah tertulis 'Satna Cruz' bukan Santa Cruz..

2. Steven Gerrard

Mantan pemain Liverpool, Steven Gerrard, pernah mengalami kesalahan tulis pada jerseynya. Saat membela klub MLS, LA Galaxy namanya pada jerseynya pernah tertulis 'Gerrad' harusnya Gerrard.

3. Ole Gunnar Solskjaer

Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer namanya pernah salah tulis saat masih berkarier sebagai pemain. Kala itu namanya tertulis Solksjaer

4. Anderson

Saat bermain untuk Manchester United, Anderson, namanya juga pernah salah dalam penulisan. Pada jersey pemain asal Brasil itu tertulis 'Andesron'.

5. David Beckham

Pemain sekelas David Beckham nama pada jerseynya juga pernah salah tulis. Kala itu, pada jersey bagian belakangnya tertulis 'Beckam'.

6. Zlatan Ibrahimovic

Beberapa Waktu yang Lalu, Zlatan Ibrahimovic pernah mengalami kesalahan tulis di jerseynya. Mantan pemain AC milan itu pada jerseynya tertulis 'Irbahimovic'.

7. Hakan Calhanoglu

Saat AC Milan meluncurkan jersey away pada 2018, satu di antara pemainnya ada yang namanya salah tulis. Pemain asal Turki, Hakan Calhanoglu namanya salah tulis menjadi 'Chalhanoglu'.

8. Jorginho

Pada saat laga Piala Super Eropa 2019 antara Liverpool Vs Chelsea, ada satu pemain The Blues yang namanya salah tulis. Nama Jorginho ternyata salah tulis menjadi 'Jorghinho'.

 

Disadur dari: Bola.com (Penulis: Faozan Tri Nugroho/Editor: Yus Mei Sawitri, published 25/10/2019)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya