Jadwal Lengkap Liga Italia: AC Milan Tantang Napoli

AC Milan dijadwalkan akan menjamu Napoli di San Siro di pekan ke-13 Liga Italia Serie A. Laga lainnya Juventus akan bertandang ke markas Atalanta

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 16 Nov 2019, 14:10 WIB
Diterbitkan 16 Nov 2019, 14:10 WIB
Logo Liga Italia Serie A
Logo Liga Italia Serie A (Ist)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Pertandingan Liga Italia Serie A pekan ini masih diliburkan terkait dengan jeda internasional. Sejumlah pemain yang berkiprah di kompetisi ini, dipanggil untuk membela timnas negaranya masing-masing.

Liga Italia berdasarkan jadwal baru akan bergulir lagi pekan ke depan. Beberapa pertandingan menarik akan tersaji di pekan ke-13 itu.

Salah satu laga menarik adalah pertemuan AC Milan dengan Napoli di San Siro, 24 November 2019 mendatang. Kedua tim saat ini masih terlempar dari papan atas klasemen sementara,

Terlebih, AC Milan yang kini dinakhodai Stefano Pioli. Pelatih baru itu belum mampu mengangkat performa AC Milan.

Dalam lima pertandingan terakhir, AC Milan hanya menang satu kali dan saat ini tercecer di peringkat ke-14 klasemen sementara Liga Italia dengan koleksi 13 poin dari 12 laga.

Jadwal Juventus

Cristiano Ronaldo
Bintang Juventus, Cristiano Ronaldo (kanan), digantikan Paulo Dybala (kiri), pada laga kontra AC Milan di Allianz Stadium, Senin (11/11/2019). (AFP/Marco Bertorello)... Selengkapnya

Sebelum itu, laga lain mempertemukan Juventus kontra Atalanta, Sabtu, 23 November 2019. Tercatat saat ini Juventus berada di posisi teratas klasemen dengan koleksi 32 poin dari 10 kemenangan, 2 imbang dari 12 kali pertandingan.

Di tempat lain, Inter Milan akan dijamu Torino. Inter Milan ada di posisi kedua dengan raihan 31 poin dari 10 kemenangan, 1 imbang dan 1 kekalahan dari 12 kali pertandingan.

Jadwal Liga Italia

Sabtu, 23 November 2019

21:00 WIB Atalanta vs Juventus

Minggu, 24 November 2019

00:00 WIB AC Milan vs Napoli

02:45 WIB Torino vs Inter Milan

18:30 WIB Bologna vs Parma

21:00 WIB Sassuolo vs Lazio

21:00 WIB AS Roma vs Brescia

21:00 WIB Verona vs Fiorentina

Jadwal Lain

Senin, 25 November 2019

00.00 WIB Sampdoria vs Udinese

02.45 WIB Lecce vs Cagliari

Selasa, 26 November 2019

02:45 WIB.SPAL vs Genoa

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya