Liputan6.com, Manila - Timnas Indonesia U-22 sukses mencapai semifinal SEA Games 2019. Pasukan Indra Sjafri mengamankan tiket babak gugur usai mengalahkan Laos 4-0 di City of Imus Grandstand, Imus, Kamis (5/12/2019).
Gol Saddil Ramdani, Osvaldo Haay (2), dan Bagas Adi Nugroho membawa Timnas Indonesia U-22 berjaya pada pertandingan ini.
Baca Juga
Erick Thohir Belum Bisa Pastikan Partisipasi Timnas Indonesia di SEA Games 2025, Sebut Masih Konsultasi
Thailand dan Vietnam Bersiap untuk SEA Games 2025 dengan Uji Coba Internasional, Bagaimana Persiapan Timnas Indonesia U-22?
Erick Thohir Tegaskan Bahwa Indra Sjafri Bukan Pelatih Timnas U-22 untuk SEA Games 2025
Kemenangan tersebut membawa Garuda Muda menempati posisi dua klasemen akhir Grup B. Timnas hanya tertinggal satu angka di bawah Vietnam.
Advertisement
Status itu mempertemukan Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan dengan juara Grup A Myanmar. Sementara semifinal lain menghadirkan Vietnam vs Kamboja.
Misi Timnas Indonesia U-22 mengakhiri paceklik medali emas SEA Games sejak 1991 pun semakin dekat terwujud. Kapan jadwal duel timnas dengan Myanmar? Simak di halaman berikut:
Jadwal Pertandingan
Sabtu, 7 Desember 2019
Myanmar vs Indonesia
Rizal Memorial Stadium, Manila
15.00 WIB
Advertisement
Klasemen Timnas U-22
