Greysia Polii / Apriyani Rahayu Tembus Final Indonesia Masters 2020

Greysia Polii / Apriyani Rahayu melangkah ke final Indonesia Masters 2020 usai kalahkan Kim So Yeong / Kong Hee Yong

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 18 Jan 2020, 14:50 WIB
Diterbitkan 18 Jan 2020, 14:50 WIB
Indonesia Masters 2020
Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, merayakan kemenangan atas ganda Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida, pada laga Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (17/1). Greysia/Apriyani menang 21-15 dan 21-16. (Bola.com/Yoppy Renato)

Liputan6.com, Jakarta - Greysia Polii / Apriyani Rahayu memberikan pertarungan sengit kepada Kim So Yeong / Kong Hee Yong di babak semifinal Daihatsu Indonesia Masters 2020 yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (18/1/2020). Ganda putri Indonesia ini lolos ke babak final.

Pada set pertama semifinal Daihatsu Indonesia Masters 2020, Greysia Polii / Apriyani Rahayu tak memberi kesempatan kepada pasangan Korea Selatan untuk menekan. Alhasil, ganda putri Indonesia ini menguasai set pertama dengan skor 21-19.

Greysia Polii / Apriyani Rahayu membutuhkan waktu selama 27 menit untuk membungkam unggulan kelima Indonesia Masters 2020 itu.

Namun pada set kedua Kim So Yeong / Kong Hee Yong mengubah pola permainan mereka. Bermain dengan bola-bola pendek, ganda putri yang berada di ranking empat BWF ini unggul 7-4 atas Greysia / Apriani.

Sayangnya, Kim So Yeong / Kong Hee Yong banyak melakukan kesalahan. Pukulannya ada yang tidak bisa melewati net hingga keluar lapangan. Hal itu menjadi keuntungan untuk Grysia / Apriyani yang bisa membalikkan keadaan menjadi 11-10.

Saksikan Video Greysia/Apriani di Bawah Ini

Menggebu-Gebu

Indonesia Masters 2020
Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, merayakan kemenangan atas ganda Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida, pada laga Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (17/1). Greysia/Apriyani menang 21-15 dan 21-16. (Bola.com/Yoppy Renato)

Greysia / Apriyani, setelah water break, tampil mengebu-ngebu. Mereka pun melancarkan smash keras yang membuat menang di set kedua dengan skor 21-15.

Dengan hasil semifinal Indonesia Masters 2020, ini menjadi kemenangan pertama Greysia / Apriyani atas pasangan Korea Selatan tersebut. Dalam dua pertemuan sebelumnya, Greysia / Apriyani selalu kalah.

Lawan di Final

Pada final Indonesia Masters 2020 mereka akan berhadapan unggulan keempat asal Jepang, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi atau pasangan Denmark, Maiken Fruergaard/Sara Thygesen.

 

Jadwal Selanjutnya

Pertandingan kelima - Viktor Axelsen Vs Anthony Sinisuka Ginting

Pertandingan keenam - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

Pertandingan kedelapan - Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon Vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya