Liputan6.com, Liverpool- Liverpool akhirnya berhasil mengakhiri krisis usai kalahkan Bournemouth 2-1 pada lanjutan Liga Inggris di stadion Anfield, Sabtu (7/3/2020). Dua gol Liverpool dicetak Mohamed Salah dan Sadio Mane.
Liverpool tampil sedikit berbeda dengan Adrian di bawah mistar gawang. The Reds pun langsung tertekan di menit awal.
Baca Juga
Berawal dari serangan balik, Liverpool langsung tertinggal 0-1 dari Bournemouth. Callum Wilson memanfaatkan dengan baik umpan dari Lerna di menit ke-9.
Advertisement
Liverpool langsung bergerak setelah kebobolan. Firmino nyaris mencetak gol penyeimbang tapi tembakannya masih bisa diblok Ramsdale.
Liverpool harus berjuang cukup lama untuk mencetak gol penyeimbang lewat Mohamed Salah di menit ke-25. Dia manfaatkan umpan tarik Sadio Mane.
Kesalahan kembali dilakukan pemain Bournemouth di menit ke-33. Sadio Mane ubah skor jadi 2-1 usai manfaatkan umpan Virgil van Dijk.
Hingga babak pertama berakhir, Liverpool masih tetap unggul 2-1 atas Bournemouth.
Babak Dua
Liverpool tampil menyerang lagi di babak kedua, tapi serangan mereka gagal berbuah gol. Chamberlain mencoba tembakan jarak jauh tapi mengenai Ake di menit ke-49.
Liverpool mencoba manfaatkan peluang lagi di menit ke-67. Namun sundulan Van Dijk tepat ke arah Ramsdale.
Sadio Mane pun mendapatkan peluang di menit ke-75, tapi tembakannya mengenai tiang.
Hingga pertandingan berakhir skor 2-1 untuk Liverpool tetap bertahan. Liverpool berhasil menjaga keunggulan jauh dari para rival.
Advertisement
Susunan Pemain
Liverpool (4-3-3): Adrian; Trent Alexander-Arnold, Joe Gomez, Virgil van Dijk, James Milner (c); Alex Oxlade-Chamberlain/Lallana (84), Fabinho, Georginio Wijnaldum; Mohamed Salah, Roberto Firmino/Origi (92), Sadio Mane.
Bournemouth (4-3-3): Aaron Ramsdale; Jack Stacey, Steve Cook/Simpson (19), Nathan Ake, Adam Smith; Philip Billing, Jefferson Lerma/Gosling (80), Lewis Cook; Junior Stanislas/Solanke (68), Callum Wilson, Ryan Fraser.