Inter Milan Fokus Dapatkan Sandro Tonali Setelah Menjual Mauro Icardi

Inter Milan Milan menginginkan bintang Brescia Sandro Tonali guna memperkuat lini tengah dengan seluruh pemain Italia untuk satu generasi.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 31 Mei 2020, 21:00 WIB
Diterbitkan 31 Mei 2020, 21:00 WIB
Sandro Tonali
Sandro Tonali masuk radar Juventus. (AFP/Timo Aalto)

Liputan6.com, Milan - Inter Milan telah dikaitkan dengan Sandro Tonali. Menurut La Gazzeta dello Sport, gelandang Brescia itu merupakan prioritas utama pelatih Inter Antonio Conte di bursa transfer musim panas ini.

Conte ingin membentuk dasar lini tengah Inter Milan dengan pemain-pemain masa depan Italia. Saat ini, Nerazzurri telah memiliki Nicolo Barella dan Stefano Sensi.

Inter Milan semakin fokus mendapatkan Sandro Tonali usai mendapatkan dana dari penjualan Mauro Icardi ke Paris Saint-Germain (PSG). Striker asal Argentina dijual 50 juta euro plus bonus hingga 8 juta euro atau sekitar Rp 947,4 miliar jika ditotal.

Sementara itu, Brescia menginginkan 50 juta euro bagi klub yang menginginkan jasa Tonali. Tapi, efek pandemi corona Covid-19 membuat Inter Milan bisa mendapatkan pemain berusia 20 tahun itu dengan harga 40 juta euro.

 

 

Tampil Gemilang

Sandro Tonali
Sandro Tonali, gelandang Brescia. (Bola.com/Dok. Brescia)

Sandro Tonali tampil gemilang bersama Brescia di Liga Italia Serie A musim panas ini. Ia mencetak satu gol dan lima assist dalam 23 penampilannya yang menghasilkan tiga laga bersama Timnas Italia.

Performa bagusnya membuat Tonali diminati oleh sejumlah klub. Tak Inter Milan, Juventus, AC Milan, Manchester United, dan Barcelona.

 

Klasemen Liga Italia

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya