Jakarta Juventus dan Napoli akan bertemu pada laga final Coppa Italia di Stadio Olimpico, Rabu (18/6/2020). Jika sukses mengalahkan Napoli, I Bianconeri bakal mempertegas hegemoni di turnamen ini.
I Partenopei adalah pemilik lima titel juara Coppa Italia. Napoli keluar sebagai juara pada 1962, 1976, 1987, 2012, dan 2014.
Baca Juga
Erick Thohir Beruntung Pemain Diaspora Yakin pada Proyek untuk Lolos ke Piala Dunia dan Olimpiade
3 Calon Pelatih Asal Belanda yang Bisa Gantikan Pep Guardiola di Manchester City, Siapa Saja Mereka?
Wawancara Reuters kepada Erick Thohir: Timnas Indonesia perlu berada di 9 besar Asia untuk Lolos ke Piala Dunia 2026
Sementara itu, Juventus merupakan klub tersukses di ajang ini. La Vecchia Signora telah mengoleksi 13 gelar juara Coppa Italia, yakni pada 1938, 1942, 1959, 1960, 1965, 1979, 1983, 1990, 1995, 2015, 2016, 2017, dan 2018.
Advertisement
Akhir pekan kemarin, Juventus bermain imbang 0-0 melawan AC Milan pada semifinal leg kedua Coppa Italia. Itu adalah laga pertama Juve pada periode New Normal.
Hasil tersebut telah cukup membuat Juventus lolos ke final Coppa Italia berkat keunggulan agresivitas gol tandang. Pasalnya, pada pertemuan pertama di San Siro, 13 Februari lalu, I Bianconeri meraih hasil 1-1 kontra AC Milan.
Sementara itu, Napoli juga lolos ke final berkat kemenangan agregat 2-1 atas Inter Milan. Pada pertemuan pertama di Giuseppe Meazza, 12 Februari lalu, anak-anak asuh Gennaro Gattuso itu menang 1-0.
Sementara itu, ketika menjamu Inter di San Paolo, 13 Juni 2020, Napoli bermain imbang 1-1. Dries Mertens mencetak gol tunggal Napoli ke gawang I Nerazzurri pada menit ke-41. Gol itu menjadikan Mertens pencetak gol terbanyak sepanjang masa Napoli dengan 122 gol.
Di bawah kepelatihan Maurizio Sarri, yang notabene merupakan mantan arsitek Napoli, Juventus membidik titel Coppa Italia mereka yang ke-14 sekaligus mempertegas hegemoni di ajang ini.
Prakiraan susunan pemain:
Napoli (4-3-3): Meret; Di Lorenzo, Maksimovic, Koulibaly, Mario Rui; Fabian Ruiz, Demme, Zielinski; Callejon, Mertens, Insigne
Pelatih: Gennaro Gattuso (Italia)
Info skuat: David Ospina (skorsing), Kostas Manolas (cedera), Stanislav Lobotka (cedera), Kevin Malcuit (cedera)
Juventus (4-3-3): Buffon; Danilo, De Ligt, Bonucci, Alex Sandro; Khedira, Bentancur, Matuidi; Cuadrado, Cristiano Ronaldo, Dybala
Pelatih: Maurizio Sarri (Italia)
Info skuat: Gonzalo Higuain (cedera), Merih Demiral (cedera), Giorgio Chiellini (meragukan), Aaron Ramsey (meragukan)
Advertisement
Statistik dan Catatan Pertemuan Kedua Tim
Head to head kedua tim:
- 27/01/20 Napoli 2 - 1 Juventus (Serie A)
- 01/09/19 Juventus 4 - 3 Napoli (Serie A)
- 04/03/19 Napoli 1 - 2 Juventus (Serie A)
- 29/09/18 Juventus 3 - 1 Napoli (Serie A)
- 23/04/18 Juventus 0 - 1 Napoli (Serie A)
Lima pertandingan terakhir Napoli:
- 17/02/20 Cagliari 0 - 1 Napoli (Serie A)
- 22/02/20 Brescia 1 - 2 Napoli (Serie A)
- 26/02/20 Napoli 1 - 1 Barcelona (Liga Champions)
- 01/03/20 Napoli 2 - 1 Torino (Serie A)
- 14/06/20 Napoli 1 - 1 Inter Milan (Coppa Italia)
Lima pertandingan terakhir Juventus:
- 16/02/20 Juventus 2 - 0 Brescia (Serie A)
- 23/02/20 SPAL 1 - 2 Juventus (Serie A)
- 27/02/20 Olympique Lyonnais 1 - 0 Juventus (Liga Champions)
- 09/03/20 Juventus 2 - 0 Inter Milan (Serie A)
- 13/06/20 Juventus 0 - 0 AC Milan (Coppa Italia)
Data dan fakta
1. Napoli menang 3 kali dan kalah 4 kali dalam 7 laga terakhirnya melawan Juventus di semua kompetisi (M3 S0 K4).
2. Napoli tak terkalahkan dalam 6 laga terakhirnya di semua kompetisi (M4 S2 K0).
3. Napoli selalu kebobolan 1 gol dalam 4 laga terakhirnya di semua kompetisi.
4. Juventus selalu clean sheet dalam 2 laga terakhirnya di semua kompetisi.
5. Juventus menang 3 kali dalam 5 laga terakhirnya di semua kompetisi (M3 S1 K1).
6. Juventus cuma kalah 1 kali dalam 12 laga terakhirnya di Coppa Italia.
Persentase menang:
Napoli 45 - 55 Juventus
Sumber: Berbagai sumber
Disadur dari: Bola.com (penulis/editor, Rizki Hidayat, published 14/6/2020)
Advertisement