Peran Messi di Barcelona Sangat Dominan, Siapa Jadi Penerus?

Lionel Messi boleh disebut berperan 75 persen dalam sukses atau gol Barcelona, bagaimana Barcelona mencari penggantinya?

oleh Defri Saefullah diperbarui 27 Agu 2020, 13:50 WIB
Diterbitkan 26 Agu 2020, 20:00 WIB
Ekspresi Lionel Messi Cs Setelah Dibuat Hancur Lebur Oleh Bayern Munchen di Liga Champions
Striker Barcelona, Lionel Messi, memegang kepalanya usai ditaklukkan Bayern Munchen pada laga perempat final Liga Champions di Estadio da Luz, Sabtu (15/8/2020). Barcelona takluk 2-8 dari Bayern Munchen. (AP/Manu Fernandez/Pool)

Liputan6.com, Barcelona- Peran Lionel Messi di Barcelona tidak bisa disebut hanya banyak, tapi sangat banyak. Dalam 16 tahun kariernya di Barcelona, dia sudah mencetak 634 gol dan 276 assist.

Itu artinya Messi terlibat dalam 910 gol Barcelona selama 16 tahun ini. Itu dilakukannya dalam 731 pertandingan.

Barcelona akan rugi besar kalau kehilangan Lionel Messi. Soalnya peran Messi di Barcelona belum ada penggantinya.

Luis Suarez yang menjadi pesaing Messi dalam cetak gol saja ditendang oleh Barcelona, lalu siapa yang bisa gantikan La Pulga? Dengan didepaknya Luis Suarez, Barcelona tak akan lagi memiliki striker murni.

Antoine Griezmann, Ousmane Dembele, Philippe Coutinho atau Ansu Fati semuanya bukan striker murni. Ada yang winger, ada juga yang suka bermain dari tengah. Ini jadi solusi pelik yang mungkin harus dipecahkan Barcelona dalam beberapa musim ke depan.

Pelatih baru Barcelona, Ronald Koeman sudah menyiapkan dua striker baru untuk diboyong yaitu Lautaro Martinez dan Memphis Depay. Sejauh mana bisa tutup lobang hilangnya Messi dan Suarez?

 

Saksikan Video Messi di Bawah Ini:

Panggil Alumni

Cristiano Ronaldo dan 5 Algojo Penalti Terbaik di Dunia
3. Lionel Messi (75 gol penalti) - Bintang Barcelona, Lionel Messi, memiliki ketajaman mencetak gol yang tidak diragukan lagi. Untuk urusan penalti, pemain asal Argentina ini telah mengemas 75 gol lewat titik putih.(AFP/Lluis Gene)

Salah satu cara Barcelona bisa mengatasi krisis tanpa Messi yaitu mendatangkan kembali para alumni La Masia yang tersebar di beberapa klub. Alumni-alumni La Masia selalu menanti kesempatan untuk main di Barcelona.

Mereka diantaranya seperti Adama Traore, striker Wolverhamtpon. Dia dinilai bisa menjadi penjaga gap terlalu besar antara ada Messi dan tanpa Messi.

Ada juga Munir El Hadadi atau Rafinha Alcantara yang bisa jadi solusi sementara di lini depan. Barcelona terlalu lambat untuk merayu Thiago Alcantara yang musim ini sukses bersama Bayern Munchen.

Selain itu, ada Marc Bartra dan Hector Bellerin yang bermain di sektor belakang. Ini juga bisa jadi solusi untuk mengganti pemain yang sudah menua.

Ada puluhan nama lain yang bisa dipanggil. Trek rekor yang jelas di luar Barcelona bisa jadi acuan siapa yang bisa dipilih.

 

Hormati Kontrak

5 Pemain Lyon yang Bisa Kandaskan Bayern Munchen di Semifinal Liga Champions
4. Memphis Depay - Pemain berusia 26 tahun ini dikenal sebagai striker yang cerdik dan pandai memecah konsentrasi pertahanan lawan. Depay sendiri telah menyumbangkan enam gol untuk Lyon di Liga Champions. (AFP/Romain Lafabregue)

 

Sementara itu, mantan presiden Barcelona berharap Messi bisa bertahan semusim lagi. Peran pemain yang sudah mendapatkan 34 trofi itu begitu besar.

"Saya sangat suka dengan Messi, tapi saya lebih cinta Barcelona," ujar Gaspart seperti dikutip Goal.com.

"Silahkan bayar klausul kontraknya. Saya pernah mengalami ini saat Luis Figo dan Rivaldo hengkang, itu karena saya cinta Barcelona," ujarnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya