Carlos Oliveira Beberkan Alasan Ubah Posisi Pemain Arema FC

Carlos Oliveira mengubah posisi dua pemain Arema yaitu Bagas Adi dan Muhammad Rafli saat laga uji coba melawan Madura United pada Rabu (21/10).

oleh Liputan6.com diperbarui 23 Okt 2020, 22:00 WIB
Diterbitkan 23 Okt 2020, 22:00 WIB
KLUB AREMA
AREMA (Liputan6.com/Abdillah)

Liputan6.com, Jakarta Carlos Oliveira mengubah posisi dua pemain Arema FC yaitu Bagas Adi dan Muhammad Rafli saat laga uji coba melawan Madura United pada Rabu (21/10).  

Bagas Adi yang sebelumnya adalah bek diubah menjadi gelandang bertahan Arema FC, selain itu bagas juga menempati posisi kosong yang ditinggal Hendro Siswanto karena cedera paha. 

Disisi lain, Muhammad Rafli yang semulanya diposisi gelandang serang, diubah menjadi penyerang sayap dimana stok pemain pada posisi itu sangat banyak.

Dengan merubah posisi dua pemain Arema FC itu, Carlos Oliveira mengatakan kalau dirinya melihat dua pemain itu mempunyai potensi yang lebih, hal itu yang membuat Carlos tidak ragu untuk mengubah posisi Bagas dan Rafli. 

“Kadang kami melihat pemain punya potensi, makanya kami berani menempatkan mereka di posisi berbeda, dan mereka mau mencoba mulai dari sesi latihan. Sebagai pelatih saya punya feeling, dan kadang saya juga ingin memberi pemain kesempatan menjadi posisi lain untuk bisa membantu secara tim,” kata Carlos kepada Waremania. 

Saksikan video pilihan berikut ini:

Mendapat Pujian

Bek Arema FC Bagas Adi Nugroho (Kanan / Liputan6.com / Rana Adwa)
Bek Arema FC Bagas Adi Nugroho (Liputan6.com / Rana Adwa)

Diamping itu, Carlos Oliveira juga menyuguhkan pujian untuk Bagas Adi karena sudah bermain dengan baik saat di lini tengah.

Menurutnya, Bagas juga cocok untuk mengisi bagian tengah karena Bagas juga punya pengetahuan dalam bertahan.  

Carlos juga menambahkan kalau Bagas sudah membuktikan bahwa dirinya bisa menempati dua posisi sekaligus membantu tim sebagai gelandang bertahan. 

“Bagas melakukan yang terbaik sebagai gelandang bertahan, itulah mengapa dia bermain di situ. Sebelumnya, mungkin dia tak ingin bermain sebagai gelandang bertahan, saya juga tahu dia tak pernah bermain di posisi itu. Tapi, bagi saya dia sudah membuktikan bahwa dia bisa, dia bantu tim melakukan pekerjaan bagus sebagai gelandang bertahan,” imbuhnya.

Mencari Posisi Terbaik

Disisi lain, Carlos Oliveira masih memikirkan posisi mana yang tepat untuk Muhammad Rafli. Ia juga mengatakan kalau pemain muda itu bisa menemukan posisi terbaiknya sesuai gaya permainannya. 

“Saya tengah mencoba memberikan Rafli kesempatan di mana saya bisa menempatkan posisi terbaik di luar posisi aslinya. Tapi, di mana saya harus mencobanya (kemarin) ternyata tidak berjalan sejauh ini. Saya pikir dia akan menyesuaikan segera. Lihat saja nanti,” tegas eks pelatih Becamex Bind Duong ini.

 

Penulis : Ray Kevin Agape

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya