Hasil Liga Champions: MU Bantai RB Leipzig, Barcelona Pecundangi Juventus

MU menang 5-0 atas RB Leipzig pada matchday kedua Liga Champions. Sementara Barcelona mempermalukan Juventus 2-0.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 29 Okt 2020, 06:30 WIB
Diterbitkan 29 Okt 2020, 06:30 WIB
Marcus Rashford - Manchester United (MU) - Liga Champions
Winger Manchester United (MU) Marcus Rashford bersama rekannya Bruno Fernandes merayakan gol keduanyake gawang RB Leipzig pada matchday kedua Grup H Liga Champions di Old Trafford, Kamis (29/10/2020) dini hari WIB. (Foto AP / Dave Thompson)

Liputan6.com, Manchester - Manchester United (MU) menang besar atas RB Leipzig di matchday kedua Grup H Liga Champions. Setan Merah menang 5-0 di Old Trafford, Kamis (29/10/2020) dini hari WIB.

Hasil ini menempatkan MU di puncak klasemen sementara Grup H Liga Champions dengan 6 poin. Skuat racikan Ole Gunnar Solskjaer ini unggul tiga poin dari Paris Saint-Germain dan RB Leipzig.

Menjamu RB Leipzig, Solskjaer merotasi skuatnya. Anthony Martial, Mason Greenwood, dan Donny van de Beek dimainkan di lini depan. Sementara di tengah ada Paul Pogba, Nemanja Matic, dan Fred.

MU membuka skor di menit ke-21 setelah Greenwood menuntaskan umpan terobosan Pogba di sisi kiri kotak penalti. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Solskjaer mengganti sejumlah pemainnya. Dia memasukkan Scott McTominay, Marcus Rashford, dan Bruno Fernandes untuk menggantikan Matic, Greenwood, dan Van de Beek.

Hasilnya Rashford mencetak gol kedua MU pada menit ke-74 setelah memanfaatkan umpan Fernandes. Empat menit kemudian, pemain timnas Inggris ini membawa MU unggul 3-0.

Keunggulan MU bertambah lewat tendangan penalti Martial di menit ke-87. Hattrick Rashford di menit ke-90+2 memastikan Setan Merah menutup laga dengan skor 5-0.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Video Liga Champions di Bawah Ini


Barcelona Permalukan Juventus

Lionel Messi - Barcelona - Liga Champions
Bintang Barcelona Lionel Messi berselebrasi bersama rekan-rekannya usai mencetak gol kedua untuk timnya saat melawan Juventus pada matchday kedua Grup G Liga Champions di Allianz Stadium, Kamis (29/10/2020). (AP Photo / Antonio Calanni)

Dari Grup G, Barcelona mempermalukan tuan rumah Juventus di Allianz Stadium. Raksasa Spanyol itu menang 2-0.

Menjamu Barcelona, Juventus tanda Cristiano Ronaldo yang masih dinyatakan positif corona Covid-19. Pada menit ke-14, gawang Juventus yang dikawal Wojciech Szczesny dibobol Ousmane Dembele yang memaksimalkan umpan Lionel Messi.

Messi menggandakan keunggulan Barcelona di menit ke-90+1 lewat tendangan penalti. Laga berakhir dengan skor 2-0.


Hasil Lengkap

ilustrasi Liga Champions
ilustrasi Liga Champions (Liputan6.com/Abdillah)

Krasnodar 0-4 Chelsea

Istanbul Basaksehir 0-2 Paris Saint-Germain

Sevilla 1-0 Stade Rennais

Borussia Dortmund 2-0 Zenit

Club Bruges 1-1 Lazio

Juventus 0-2 Barcelona

Ferencvaros 2-2 Dynamo Kyiv Manchester United 5-0 RB Leipzig

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya