Liputan6.com, Jakarta- Reality show The Apprentice: ONE Championship Edition akan segera dimulai. Indonesia memiliki satu wakil yakni Paulina Purnomowati. Demi ikut acara ini, Paulina rela meninggalkan pekerjaannya yang sebenarnya sudah mapan.
Sebelum ikut The Apprentice: ONE Championship Edition, Paulina bekerja sebagai Country Head Indonesia di Global Brands Group Asia, Country Manager di Inditex Indonesia, dan Country Manager Indonesia di Valiram Group, serta posisi kepemimpinan kunci di beberapa perusahaan besar.
Paulina tak mau melewatkan kesempatan sekali seumur hidup ikut The Apprentice: ONE Championship Edition sehingga berani mengambil keputusan meninggalkan pekerjaannya tersebut.
Sejak kecil, ayah Paulina telah mendorongnya agar menjadi pribadi yang optimis dan berani dalam hal apa pun yang ia pilih dalam hidup. Paulina pun memantapkan sikapnya yang tidak mengenal rasa takut dengan ikut The Apprentice: ONE Championship Edition.
“Orang-orang seusia saya biasanya akan puas dengan apa yang telah mereka capai dan menghindari resiko yang disebabkan oleh diri sendiri. Saya memiliki momen dimana saya melihat ini dan berpikir 'Haruskah saya melakukan ini?'. Saya adalah Country Manager untuk Indonesia di sebuah perusahaan internasional, dan tidak mungkin saya bisa melakukan 'The Apprentice: ONE Championship Edition' dan tetap memegang posisi tersebut. Tidak adil bagi tim saya dan perusahaan. Ada terlalu banyak keputusan penting yang harus saya buat setiap hari, dan saya tidak bisa melewatkannya sebagian untuk pertunjukan," kata Paulina dalam keterangan resmi yang diterima Liputan6.com.
“Berpartisipasi di 'The Apprentice' bagi saya seperti melempar koin ke udara dan melihat kemungkinan apa yang akan terjadi. Itu adalah keputusan yang sangat cepat bagi saya. Ketika peluang besar tiba, dan Anda tahu Anda akan mendapatkan lebih banyak darinya, Anda tidak perlu berpikir dua kali. Anda akan mengambilnya, melakukan yang terbaik dan belajar yang terbaik darinya. Itulah arti hidup, pertumbuhan yang konstan.”
Lulusan Boston
Paulina memegang gelar MBA dalam Bisnis Internasional & Pemasaran dari Northeastern University di Boston, Massachusetts. Tak perlu diragukan lagi, Paulina telah mencapai tingkat kesuksesan yang langka sebagai eksekutif bahkan sebelum bergabung dengan pertunjukan.
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3039961/original/009438800_1580724289-20200203-BMKG-merilis-peringatan-waspada-potensi-hujan-lebat-ANGGA-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2559362/original/076937200_1546315450-20190101-Kembang-Api-Ancol-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5354843/original/063540800_1758266268-IMG-20250919-WA0011.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2393275/original/001184200_1540545780-20181026-Tes-CPNS-Jaksel-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3368589/original/009221800_1612442648-Paulina-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3375039/original/045504800_1613089738-IMG-20210212-WA0010.jpg)

:strip_icc()/kly-media-production/medias/5454125/original/099230800_1766550476-Lagidiskon__desktop-mobile__356x469_-_Button_Share.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5440993/original/051183300_1765449665-pexels-thirdman-7651922.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5440955/original/025438100_1765448041-pexels-chevanon-302894.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5436532/original/045182500_1765177568-pexels-maksgelatin-4824424.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5436514/original/029918400_1765176856-pexels-ken-tomita-127057-389818.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/1429293/original/037383000_1481114577-20161207--Laptop-Acer-Seharga-20-Juta-Jakarta-Angga-Yuniar-01.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5436096/original/000714800_1765162370-pexels-photo-1740919.webp)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4800209/original/049531900_1712900090-shutterstock_2286683503.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5442113/original/056839600_1765528039-Ilustrasi_smartphone__tablet__dan_laptop.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5441514/original/073297500_1765510798-Depositphotos_547538726_L.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5429431/original/070225500_1764586417-pexels-yankrukov-9072212.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5434294/original/022663100_1764921813-Depositphotos_209735730_L.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5424660/original/045643900_1764150556-IMG-20251126-WA0006.jpg)