Marc Marquez Tak Pernah Kehilangan DNA Pejuang di MotoGP

Marc Marquez ngotot kejar Francesco Bagnaia di MotoGP Aragon meski tahu bakal kalah.

oleh Defri Saefullah diperbarui 14 Sep 2021, 13:00 WIB
Diterbitkan 14 Sep 2021, 13:00 WIB
MotoGP Aragon
Francesco Bagnaia dan Marc Marquez saling bersaing untuk memperebutkan juara di MotoGP Aragon (AFP)... Selengkapnya

Liputan6.com, Aragon- Marc Marquez menunjukkan apa itu perjuangan saat bertempur mengejar posisi juara dengan pembalap Ducati, Francesco Bagnaia di MotoGP Aragon. Semangat juangnya begitu tinggi meski Bagnaia sulit dilewatinya.

Kegigihan Marquez ini menuai pujian dari bos Repsol Honda, Alberto Puig. Dia berterimakasih kepada Marquez karena selalu berjuang meski nyaris mustahil.

Seperti diketahui, MotoGP Aragon menjadi pertempuran sengit antara Marquez dan Bagnaia. Marquez benar-benar menyerah di lap terakhir saat melebar usai susul Bagnaia.

"Apa yang dilakukan Marc Marquez itu fantastis. Dia mencoba dan memberi segala yang dia punya hingga momen terakhir," kata Puig seperti dikutip crash.

Posisi dua menjadi hasil memuaskan bagi Marquez. Dia sebelumnya start di posisi 5 pada MotoGP Aragon.

 

Tujuh Kali

Marc Marquez
Marc Marquez (Lluis Gene/AFP)... Selengkapnya

 

Marquez nyaris menghantui Bagnaia di 23 lap yang dilombakan di MotoGP Aragon. Ada sekitar tujuh kali percobaan menyalip yang dilakukan Marquez.

"Kami paham Pecco Bagnaia sangat kuat dan dia tak melakukan kesalahan. Kami harus ucapkan selamat kepada dia," ujarnya.

"Hal paling penting kita melihat DNA Marquez tak berubah. Dia selalu mencoba, meski itu tak mungkin. Meski dia tahu Ducati kuat di trek lurus."

 

Penting

MotoGP Aragon
Francesco Bagnaia dan Marc Marquez saling bersaing untuk memperebutkan juara di MotoGP Aragon (AFP)... Selengkapnya

 

"Dia tak pernah menyerah dan untuk perusahaan seperti Honda, ini penting bisa punya pembalap seperti dia," ujarnya.

"Meski dia tidak 100 persen, dia mampu tampil bagus dan menunjukkan semangat dan determinasi yang membawanya hebat."

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya